Motivasi kerja dan Pengembangan Karir Perawat di ruang Instalasi Gawat Darurat RSUD. Prof. DR. W.Z. Johannes Kupang.

Yosephus , Adrianus (2012) Motivasi kerja dan Pengembangan Karir Perawat di ruang Instalasi Gawat Darurat RSUD. Prof. DR. W.Z. Johannes Kupang. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]PDF
Restricted to Registered users only

952Kb
[img]
Preview
PDF
73Kb

Official URL: http://www.keperawatan.undip.ac.id

Abstract

Latar Belakang : Salah satu bentuk organisasi pelayanan yang dituntut untuk selalu memberikan pelayanan bermutu adalah Rumah Sakit. Tenaga perawat yang merupakan “The caring profession” mempunyai kedudukan penting dalam menghasilkan kualitas pelayanan kesehatan di Rumah Sakit, karena pelayanan yang diberikannya berdasarkan pendekatan bio-psiko-sosial-spiritual merupakan pelayanan yang unik dilaksanakan selama 24 jam dan berkesinambungan.Kualitas pelayanan kesehatan dari perawat yang memuaskan tentunya tidak terlepas dari motivasi kerja dan pengembangan karir yang dimiliki perawat. Tujuan : Untuk mengetahui Motivasi kerja dan pengembangan karir perawat di ruang Instalasi Gawat Darurat RSUD. Prof. DR. W.Z. Johannes Kupang Metode: Penelitian kualitatif dengan pendekatan fenomenologis. Populasi adalah seluruh perawat di ruang Instalasi Gawat Darurat RSUD. Prof. DR. W.Z. Johannes Kupang. Sampel dilakukan secara purposif sampel. Responden berjumlah 6 orang usia 26-36 tahun. Teknik pengambilan data dengan Focus Group Discussion. Hasil : Motivasi kerja internal dari perawat adalah memiliki sikap kepribadian melayani dengan tulus dan memiliki intelegensi yang baik. Sedangkan motivasi eksternal dari perawat adalah masalah sosial ekonomi, masalah dalam melanjutkan pendidikan serta pengaruh lingkungan. Pengembangan karir perawat juga mengalami masalah sebagai berikut yaitu adanya masalah peningkatan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi dan pelatihan perawat yang kurang di perhatikan oleh pihak manajemen RSUD. Prof. DR. W.Z. Johannes Kupang. Kesimpulan : Motivasi kerja internal perawat di kategorikan cukup baik sedangkan motivasi kerja eksternal di kategorikan kurang baik serta pengembangan karir perawat mengalami masalah.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RT Nursing
Divisions:Faculty of Medicine > Department of Nursing
Faculty of Medicine > Department of Nursing
ID Code:33154
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:07 Feb 2012 14:47
Last Modified:07 Feb 2012 14:47

Repository Staff Only: item control page