SISTEM NUMERALIA BAHASA KOREA (BENTUK, FUNGSI DAN DINAMIKANYA)

PRIHANTORO, PRIHANTORO SISTEM NUMERALIA BAHASA KOREA (BENTUK, FUNGSI DAN DINAMIKANYA). In: Seri Pengantar Korea. Huruf Hangeul dan Bahasa Korea, 3 . INAKOS dan Pusat Studi Korea UGM. ISBN 978-979-25-8819-4

[img]
Preview
PDF - Published Version
432Kb

Abstract

Numeralia adalah salah satu aspek bahasa yang sangat penting. Fungsinya adalah enumerasi nomina referen. Fungsi ini ada pada setiap bahasa. Akan tetapi representasinya bisa berbeda. Paper ini membahas sistem numeralia bahasa Korea dengan beberapa perbandingan terhadap bahasa Indonesia. Ada dua jenis numeralia yang dibahas dalam paper ini, yaitu numeralia kardinal dan ordinal. Ada beberapa perbedaan antara sistem numeralia bahasa Korea dan bahasa Indonesia. Tidak seperti bahasa Indonesia, ada dua sistem numeralia yang digunakan dalam Bahasa Korea: Sistem numeralia murni Korea dan Sino Korea. Berdasarkan fungsi sintaksisnya, beberapa numeralia murni Korea membedakan bentuk nomina dan modifier. Hal ini tidak terjadi pada numeralia Sino Korea. Seperti sistem numeralia bahasa Indonesia, sistem numeralia Sino Korea tidak membedakan numeral yang berfungsi sebagai modifier dan nomina inti. Dalam beberapa kasus, contohnya ekspresi waktu, numeral murni korea dilebur dengan ekspresi waktu sebagai satu leksikon yang tak terpisahkan. Hal ini tidak terjadi pada sistem Sino Korea. Dalam kehidupan sehari-hari, cukup banyak numeralia berbahasa inggris. Namun mereka hanya digunakan untuk nama (named entities), seperti nama bangunan, slogan ataupun merek. Pendek kata, numeralia yang hadir bersama kata lain ini merupakan frase berbahasa Inggris yang ditransliterasikan ke dalam Hangeul .

Item Type:Book Section
Subjects:P Language and Literature > P Philology. Linguistics
Divisions:Faculty of Humanities > Department of English
ID Code:32856
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:02 Feb 2012 15:21
Last Modified:03 Feb 2012 07:07

Repository Staff Only: item control page