PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI MONITORING DAN EVALUASI PELAKSANAAN APBD BERBASIS WEB DI DINAS KESEHATAN PROVINSI JAWA TENGAH

Widyasmara, Febriawan (2012) PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI MONITORING DAN EVALUASI PELAKSANAAN APBD BERBASIS WEB DI DINAS KESEHATAN PROVINSI JAWA TENGAH. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

Full text not available from this repository.

Abstract

Subbagian Program merupakan salah satu bagian dalam struktur organisasi dari Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah yang bertugas melakukan monitoring dan evaluasi pelaksanaan APBD. Selama ini sistem monitoring dan evaluasi dilakukan secara konvensional dengan memanfaatkan aplikasi pengolah spreadsheet. Dengan infrastruktur yang dimiliki saat ini, dapat dikembangkan suatu sistem informasi monitoring dan evaluasi berbasis web yang terkomputerisasi dengan baik. Pengembangan sistem informasi ini akan menggunakan Unified Process. Unified Process merupakan salah satu proses pengembangan perangkat lunak berorientasi objek yang terdiri atas 5 core workflow yaitu requirement, analysis, design, implementation dan test. Sistem informasi ini dibangun menggunakan bahasa pemrograman PHP dan sistem manajemen basis data MySQL. Sistem informasi ini dapat digunakan untuk melaporkan realisasi keuangan kegiatan dan menampilkan laporan monitoring evaluasi kegiatan.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
Divisions:Faculty of Science and Mathematics > Department of Computer Science
ID Code:32710
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:31 Jan 2012 11:31
Last Modified:31 Jan 2012 11:31

Repository Staff Only: item control page