SEGMENTASI KARAKTERISTIK SUAMI DALAM PERAWATAN KESEHATAN MATERNAL PADA IBU BEKERJA MENGGUNAKAN ANALISIS CHAID (Studi Kasus di Kecamatan Temanggung Kabupaten Temanggung)

RISKA NUGRAHAENI, SHIELA and SAFITRI, DIAH and SUDARNO, SUDARNO (2011) SEGMENTASI KARAKTERISTIK SUAMI DALAM PERAWATAN KESEHATAN MATERNAL PADA IBU BEKERJA MENGGUNAKAN ANALISIS CHAID (Studi Kasus di Kecamatan Temanggung Kabupaten Temanggung). Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img]
Preview
PDF
2481Kb
[img]
Preview
PDF
137Kb
[img]
Preview
PDF
143Kb

Abstract

Peran keluarga sangat penting bagi wanita selama menjalani masa maternal, keluarga yang sangat dekat dengan ibu hamil adalah suaminya. Pada pria yang memiliki istri bekerja, tanggung jawabnya dalam perawatan kesehatan maternal menjadi lebih besar karena ibu bekerja memiliki resiko yang lebih besar untuk mengalami komplikasi. Untuk mengetahui keterlibatan suami dalam perawatan kesehatan maternal, diperlukan suatu analisis statistika yang dapat menjelaskan karakteristik suami dalam perawatan kesehatan maternal. Salah satu analisis yang digunakan untuk segmentasi adalah dengan analisis CHAID (Chisquare Automatic Interaction Detection). Analisis ini digunakan untuk mengelompokkan dan melihat segmentasi pada variabel dependen (keterlibatan suami) yang berskala ordinal. Obyek penelitian dalam penelitian ini adalah pria berusia 15 – 54 tahun yang memiliki istri bekerja yang melahirkan selama kurun waktu 2009 – 2010 dan menggunakan fasilitas atau tenaga kesehatan dalam perawatan kesehatan maternal. Hasil analisis CHAID menunjukkan bahwa variabel komplikasi persalinan merupakan variabel independen yang paling berpengaruh terhadap variabel dependen, yaitu keterlibatan suami. Diagram pohon yang dihasilkan dalam analisis CHAID ini menunjukkan segmentasi responden yang terbentuk empat segmen, dari keempat segmen tersebut terdapat tiga segmen yang perlu ditindaklanjuti yaitu : segmen pertama adalah pria yang memiliki istri yang tidak mengalami komplikasi persalinan dan dengan pendidikan rendah (SD/SMP/SMA), segmen ke-tiga adalah pria memiliki istri mengalami komplikasi persalinan yang berusia ≤ 34 tahun,segmen-segmen tersebut perlu dilakukan suatu upaya yang dapat mendukung penurunan AKI khususnya di Kecamatan Temanggung Kabupaten Temanggung. Kata kunci : analisis CHAID, keterlibatan suami, perawatan kesehatan maternal, ibu bekerja. dan segmen ke-empat adalah pria memiliki istri mengalami komplikasi persalinan yang berusia 34 tahun ke atas, karena pada segmen ini jumlah responden dengan keterlibatan rendah menunjukkan jumlah yang tinggi dan nilai indeksnya melebihi 100%. Jadi pada

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:Q Science > Q Science (General)
Divisions:Faculty of Science and Mathematics > Department of Statistics
ID Code:32708
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:31 Jan 2012 11:27
Last Modified:31 Jan 2012 11:27

Repository Staff Only: item control page