MELIATI, Linda (2011) Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Kinerja Bidan di Desa dalam Kegiatan Deteksi Dini Resiko Tinggi Ibu Hamil di Wilayah Kerja Dinas Kesehatan Kabupaten Lombok Timur Tahun 2011. Masters thesis, UNIVERSITAS DIPONEGORO.
| PDF 23Kb | |
| PDF 22Kb | |
| PDF 31Kb | |
| PDF 21Kb | |
| PDF 55Kb |
Abstract
Universitas Diponegoro Program Pascasarjana Program Magister Ilmu Kesehatan Masyarakat Konsentrasi Administrasi dan Kebijakan Kesehatan Minat Manajemen Kesehatan Ibu dan Anak 2011 ABSTRAK Linda Meliati Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Kinerja Bidan di Desa dalam Kegiatan Deteksi Dini Resiko Tinggi Ibu Hamil di Wilayah Kerja Dinas Kesehatan Kabupaten Lombok Timur Tahun 2011 xiii + 137 halaman + 27 tabel + 3 gambar + 18 lampiran Program deteksi dini resiko tinggi ibu hamil oleh bidan di desa sebagai salah satu upaya dalam menurunkan angka kematian ibu, pelaksanaannya kurang maksimal dibuktikan dengan cakupan deteksi dini resiko tinggi masih di bawah target (20%) serta masih terdapat kasus kematian ibu hamil resiko tinggi yang tidak dirujuk. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja bidan di desa dalam kegiatan deteksi dini resiko tinggi ibu hamil di wilayah kerja Dinas Kesehatan Kabupaten Lombok Timur tahun 2011. Jenis penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Jumlah sampel adalah total populasi yaitu 78 bidan di desa. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner terstruktur yang telah diuji validitas dan reliabilitas. Analisis yang digunakan adalah korelasi Pearson Product Moment dan analisis uji regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan kinerja bidan di desa baik (53,8%), pengetahuan baik (52,6%), motivasi tinggi dan sarana prasarana lengkap (55,1%), persepsi sistem kompensasi baik (56,4%), persepsi beban kerja tidak baik (51,3%), persepsi supervisi baik (48,7%). Hasil analisis bivariat menunjukkan ada hubungan yang signifikan antara motivasi (p = 0,040), beban kerja (p = 0,003) dan supervisi (p = 0,020) dengan kinerja bidan di desa. Hasil analisis Multivariat menunjukkan adanya pengaruh secara bersama-sama variabel motivasi (p = 0,033) dan beban kerja (p = 0,002) terhadap kinerja bidan di desa. Kepala Puskesmas meningkatkan kerjasama dan bimbingan teknis antara bidan di desa dengan petugas puskesmas, membuat time scedule supervisi, melakukan monitoring dan evaluasi, mensosialisasikan bahan supervisi dan jadwal supervisi; Dinas Kesehatan Kabupaten Lombok Timur, memfasilitasi bidan di desa untuk melanjutkan pendidikan yang masih D1 menjadi D3 kebidanan, membuat jadwal supervisi koordinator KIA secara rinci, melakukan penilaian kinerja secara berkala dan obyektif, memberikan penghargaan bagi bidan di desa yang melaksanakan tugas dengan baik. Kata Kunci : Kinerja Bidan, Deteksi Dini Resiko Tinggi Ibu Hamil, Bidan di Desa Kepustakaan : 55 (1985-2010) Diponegoro University Postgraduate Program Master’s Program in Public Health Majoring in Health Policy Administration Sub Majoring in Maternal and Child Health Management 2011 ABSTRACT Linda Meliati Factors that Influence Village Midwives Work Performance in the Early Detection Activity of High Risk Pregnancy in the Coverage Area of East Lombok District Health Office, 2011 xiii + 137 pages + 27 tables + 3 figures + 18 enclosures Early detection program for high risk pregnancy by village midwives was one amongst many efforts to decrease maternal mortality rate. Its implementation was still not maximal which was proven by the high risk early detection coverage that was still below the target (20%) and there was cases of dead pregnant women who were not referred. The objective of this study was to know the factors that influenced village midwives work performance in the early detection activity for high risk pregnancy in the work coverage area of East Lombok district health office, year of 2011. This was a quantitative study with cross sectional approach. The number of sample was a total population of 78 village midwives. Study instrument used in this study was a structured questionnaire that had been tested for its validity and reliability. Pearson Product Moment correlation and multiple linear regression tests were applied for data analysis. Results of this study showed good village midwives work performance (53.8%), good knowledge (52.6%), high motivation and complete facilities (55.1%), good perception on compensation system (56.4%), poor perception on workload (51.3%), good perception on supervision (48.7%). Bivariate analysis results showed significant association between motivation (p= 0.040), workload (p= 0.003), supervision (p=0.020) and village midwives work performance. Multivariate analysis result showed joint influence of motivation (p= 0.033) and workload (p=0.002) variables towards village midwives work performance. Head of puskesmas was suggested to improve collaboration and technical assistance between village midwives and puskesmas staff, to make supervision time schedule, to do monitoring and evaluation, to socialize supervision materials and supervision time schedule. East Lombok district health office was suggested to facilitate village midwives to take higher education from D1 to D3 in obstetrics, to make detailed supervision schedule for KIA coordinator, to do routine and objective working performance assessment, to give rewards for village midwives who did the job well. Key words : Midwives work performance, early detection of high risk pregnancy, village midwives Bibliography : 55 (1985 – 2010)
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | Q Science > Q Science (General) |
Divisions: | School of Postgraduate (mixed) > Master Program in Public Health |
ID Code: | 32684 |
Deposited By: | INVALID USER |
Deposited On: | 30 Jan 2012 16:56 |
Last Modified: | 30 Jan 2012 16:56 |
Repository Staff Only: item control page