PERSEPSI PEGAWAI TENTANG PERANAN BAPERJAKAT DALAM PENGEMBANGAN KARIR PEGAWAI DI LINGKUNGAN DINAS PENDAPATAN, PENGELOLAAN KEUANGAN DAN ASET DAERAH (DINAS PPKAD) KABUPATEN TEGAL

Mujiastuti, Nilasari (2011) PERSEPSI PEGAWAI TENTANG PERANAN BAPERJAKAT DALAM PENGEMBANGAN KARIR PEGAWAI DI LINGKUNGAN DINAS PENDAPATAN, PENGELOLAAN KEUANGAN DAN ASET DAERAH (DINAS PPKAD) KABUPATEN TEGAL. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img]
Preview
PDF (Jurusan Ilmu Pemerintahan) - Submitted Version
74Kb

Abstract

Di era otonomi daerah sekarang ini, ada kecenderungan kebijakan pengembangan karir pegawai masih banyak diwarnai nuansa politis dan berbagai kepentingan baik kepentingan elit politik maupun elit eksekutif sehingga dalam prakteknya istilah manajemen “The right man on the right place” jauh dari kenyataan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi pegawai tentang peranan Baperjakat dalam pengembangan karir di Dinas PPKAD Kabupaten Tegal yang diukur berdasarkan tingkat kognitif, tingkat konatif, dan tingkat evaluatif pegawai. Tipe penelitian bersifat deskriptif dengan teknik pengumpulan data primer dan data sekunder diperoleh dari kuesioner dan wawancara, serta cara pengambilan sampelnya menggunakan Purposive Sampling. Berdasarkan hasil penelitian di lapangan menunjukkan bahwa persepsi pegawai Dinas PPKAD Kabupaten Tegal kurang mengetahui bagaimana cara bekerja Baperjakat karena dinilai kurang transparan/terbuka, kurang adil, dan belum sesuai dengan prinsip profesionalisme dalam memberikan pertimbangan dan menentukan pengembangan karir pegawai serta belum dapat mengakomodasi/mendukung pegembangan karir pegawai sehingga pengembangan karir belum sesuai dengan istilah“The right man on the right place”. Untuk kedepannya diharapkan peranan Baperjakat dalam memberikan pertimbangan dan menentukan pengembangan karir pegawai lebih mengedepankan prinsip profesionalisme, dan perlu adanya “Fit and Proper Test“ untuk menemukan kecocokan antara jabatan yang akan diisi dengan kemampuan seorang calon sehingga kesenjangan kompetensi dapat diatasi. Kata Kunci : Karir, Persepsi, Peranan Baperjakat

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:J Political Science > JA Political science (General)
Divisions:Faculty of Social and Political Sciences > Department of Government Science
ID Code:31969
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:16 Dec 2011 09:29
Last Modified:16 Dec 2011 09:29

Repository Staff Only: item control page