Alifuddin, Muhammad (2011) DAMPAK REFORMASI BIROKRASI TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA DINAS PENDIDIKAN KOTA TEGAL. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.
| PDF (Jurusan Ilmu Pemerintahan) - Submitted Version 52Kb |
Abstract
Suatu Instansi atau organisasi membutuhkan kinerja yang baik dari para pegawainya agar semuanya dapat terwujud dengan baik, sebab keberhasilan suatu organisasi dipengaruhi oleh kinerja pegawainya. Reformasi birokrasi diartikan sebagai proses perubahan dari kondisi lama menuju kondisi baru yang dikehendaki. Reformasi birokrasi merupakan upaya perubahan untuk merespon kondisi birokrasi saat ini dan tuntutan perbaikan kinerjanya. Upaya tersebut, dikakukan untuk melaksanakan peran dan fungsi secara tepat dan konsisten, guna menghasilkan manfaat sesuai dengan tujuan organisasi. Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode penelitian kualitatif dengan tipe penelitian yang digunakan adalah deskriptif. Informan yang dipilih dalam penelitian ini adalah pegawai Dinas Pendidikan Kota Tegal. Alasan memilih informan tersebut karena mereka mengetahui bagaimana keadaan sebelum adanya reformasi birokrasi dan sesudah adanya reformasi birokrasi sehingga dapat memberi gambaran tentang dampak reformasi birokrasi terhadap kinerja para pegawai. Hasil penelitian menunjukkan aspek yang menjadi agenda reformasi birokrasi di Dinas Pendidikan Kota Tegal untuk meningkatkan kinerja para pegawai, yaitu dengan melakukan perubahan struktur organisasi, peningkatan kualitas dan kuantitas sumber daya manusia melalui program diklat, serta perubahan budaya organisasi untuk meningkatkan kedisiplinan pegawai. Kesimpulan yang bisa diambil dari adanya reformasi birokrasi di Dinas Pendidikan Kota Tegal, dilihat dari ketiga aspek tersebut sudah mengalami perubahan ke arah yang lebih baik dari kondisi sebelum adanya reformasi birokrasi. Kata kunci : Reformasi Birokrasi, Kinerja Pegawai.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | J Political Science > JA Political science (General) |
Divisions: | Faculty of Social and Political Sciences > Department of Government Science |
ID Code: | 31961 |
Deposited By: | INVALID USER |
Deposited On: | 15 Dec 2011 14:41 |
Last Modified: | 15 Dec 2011 14:41 |
Repository Staff Only: item control page