HUBUNGAN PRAKTEK IBU RUMAH TANGGA DALAM PEMBERANTASAN SARANG NYAMUK DENGAN KEJADIAN DEMAM BERDARAH DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS KLATEN TENGAH KABUPATEN KLATEN

ARINTO , BAYU (2010) HUBUNGAN PRAKTEK IBU RUMAH TANGGA DALAM PEMBERANTASAN SARANG NYAMUK DENGAN KEJADIAN DEMAM BERDARAH DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS KLATEN TENGAH KABUPATEN KLATEN. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF - Published Version
12Kb

Official URL: http://www.fkm.undip.ac.id

Abstract

Demam Berdarah Dengue (DBD)adalah penyakit yang disebabkan oleh infeksi virus yang secara endemis berada di Indonesia dan telah menimbulkan persoalan kesehatan masyarakat. Infeksi virus DBD terjadi melalui gigitan nyamuk Aedes aegipty, Penyakit ini banyak menimbulkan masalah khususnya di daerah perkotaan. Berdasarkan laporan Puskesmas Klaten Tengah pada bulan januari sampai juni 2010 tercatat 335 kasus dengan korban meninggal sebanyak 9 orang. Salah satu upaya pencegahan penyakit DBD adalah dengan memutus rantai penularan dengan cara mengendalikan vektor melaluio kegiatan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) dan menghindari kontak langsung dengan Nyamuk dewasa. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis hubungan Pengetahuan, Sikap dan Praktek tentang PSN dengan kejadian DBD di Wilayah kerja Puskesmas Klaten Tengah. Jenis Penelitian yang digunakan adalah analytic explanatory research dengan pendekatan cross sectional. populasi adalah Ibu Rumah Tangga yang salah satu anggota keluarganya terkena penyakit DBD yang berumur kurang dari 15 Tahun dan bertempat tinggal di kecamatan Klaten tenga, sebanyak 80 responden. Data dikumpulkan dengan kuesioner, kemudian dianalisa dengan menggunakan chi square. Hasil penelitian menunjukkan faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadian DBD adalah tingkat pengetahuan terhadap sikap (p= 0,0001; RP= 2,364), Pengetahuan terhadap praktek (p= 0,0001; RP= 6,400), Sikap terhadap Praktek (p= 0,0001; RP= 2,421)dan Praktek terhadap Kejadian DBD (p= 0,0001; RP= 6,586). Disarankan kepada pemerintah Kabupaten Klaten melalui Dinas Kesehatan setampat untuk meningkatkan upaya peningkatan peril;aku masyarakat khususnya tentabng pengendalian vektor DBD melalui berbagai jalur komunokasi yang ada. Kata Kunci: Praktek Ibu Rumah Tangga, Pemberantasan Sarang Myamuk, Demam Berdarah Dengue

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions:Faculty of Public Health > Department of Public Health
ID Code:31888
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:06 Dec 2011 15:35
Last Modified:06 Dec 2011 15:35

Repository Staff Only: item control page