HUBUNGAN PENGETAHUAN, SIKAP DAN PRAKTIK TENTANG PENGENDALIAN VEKTOR DENGAN KEJADIAN MALARIA DI DESA MABAT KECAMATAN BAKAM KABUPATEN BANGKA

SWARDINI, EKA (2008) HUBUNGAN PENGETAHUAN, SIKAP DAN PRAKTIK TENTANG PENGENDALIAN VEKTOR DENGAN KEJADIAN MALARIA DI DESA MABAT KECAMATAN BAKAM KABUPATEN BANGKA. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF - Published Version
33Kb

Official URL: http://www.fkm.undip.ac.id

Abstract

Kabupaten Bangka merupakan daerah endemis malaria, terbukti sepanjang tahun kejadian malaria relatif tinggi, dimana angka rata-rata malaria klinis sebesar 44.944 kasus dan rata-rata AMI (Annual Malaria Incidence) 49,68 permil. Kondisi endemis ini juga terjadi di wilayah kerja Puskesmas Bakam dengan status HCI (High Case Incidence). Hasil laporan penemuan malaria di Wilayah Kerja Puskesmas Bakam tahun 2006 relatif tinggi yaitu 779 kasus dari 9 desa dengan jumlah 15.207 penduduk yang ada dengan nilai AMII 53,27 permil. Adapun prosentase tertinggi penyakit malaria di Wilayah Kerja Puskesmas Bakam adalah di Desa Mabat dengan angka kejadian malaria sebesar 207 kasus dengan AMI sebesar 154,86 permil. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pengetahuan, sikap dan praktik kepala keluarga tentang pengendalian vektor dengan kejadian malaria. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian survei dengan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian ini adalah kepala keluarga dengan jumlah 249 kk kemudian sampel diambil sebanyak 70 kk. Prosedur pengambilan sampel dengan cara simple random sampling. Data dianalisis secara univariat dan bivariat dengan uji statistik chi square. Hasil penelitian menunjukkan umur responden sebagian besar (57,1%) kelompok umur 40-60 tahun. Jenis kelamin responden sebagian besar (88,57%) laki-laki, pekerjaan responden sebagian besar (72,86%) sebagai petani, pendidikan responden sebagian besar (32,9%) adalah tamat SD dan kejadian malaria sebanyak 11 responden (15,7%) dari 70 responden. Dari hasil uji statistik didapatkan ada hubungan antara pengetahuan responden tentang pengendalian vektor dengan kejadian malaria dengan nilai p 0,002, ada hubungan antara sikap responden tentang pengendalian vektor dengan kejadian malaria dengan nilai p 0,001, ada hubungan antara praktik responden tentang pengendalian vektor dengan kejadian malaria dengan nilai p 0,005. Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa ada kaitan/hubungan antara pengetahuan, sikap dan praktik responden tentang pengendalian vektor dengan kejadian malaria. Kata Kunci: pengetahuan, sikap, praktik, pengendalian vektor, malaria THE CORRELATION BETWEEN KNOWLEDGE, ATTITUDE AND PRACTICE DUE TO VECTOR CONTROL MALARIA INCIDENCE IN MABAT VILLAGE, BAKAM SUBDISTRICT, BANGKA REGENCY Bangka regency in malaria endemic area, it proved that malaria incidence are remains high annually, which is rate of clinical malaria are 44.944 cases and AMI (Annual Malaria Incidence) 49,68 permil. This endemic condition also high i Bakam's Local Government Clinic in 2006, that are 779 cases from 9 villages with 15.207 people taht exist with AMI value of 53,27 permil. As for the highest percentage of malaria disease in area Bakam's Local Government. Clinic is Mabat village with malaria incidenceof 207 cases with AMI for 154,86 permil. This research aimed to identify correlation of knowledge, attitude and household head practice due to vector control between malaria incidence. This research type is using explanatory research with cross sectional approach. The population is household heads for 249 kk, then the samples taken are 70 kk. The samples retrieval with simple random sampling. The data analyzed using ini unvaried and bivariat with chi square statistical way. The research result shows that most of respondent (57,1%) age group 40-60 years old, most of respondent gender (88,6%) are male, most of respondent (72,86%) are farmer, most of respondent education (32,9%) are elementary school and malaria incidence 11 respondent (15,7%) from 70 respondent. Based on statistical analysis, there are correlation between respondent's knowledge due to vector control with malaria incidence with p value 0,002, there are correlation between respondent's attitude due to vector control with malaria incidence with p value 0,001, there are correlation between respondent's practice due to vector control with malaria incidence with p value 0,005. This research conclude that there are correlation between knowledge, attitude and practice due to vector control and malaria incidence. Keyword : Knowledge, attitude, practice, vector control, malariae

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions:Faculty of Public Health > Department of Public Health
ID Code:30302
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:26 Oct 2011 09:30
Last Modified:26 Oct 2011 09:30

Repository Staff Only: item control page