Pengaruh Tingkat Konsentrasi Logam Berat Pb Terhadap Pertumbuhan dan Daya Kelangsungan Hidup Larva Udang Windu (Penaeus monodon Fab.) Stadia Nauplius

Komarudin, Komarudin (1996) Pengaruh Tingkat Konsentrasi Logam Berat Pb Terhadap Pertumbuhan dan Daya Kelangsungan Hidup Larva Udang Windu (Penaeus monodon Fab.) Stadia Nauplius. Undergraduate thesis, FMIPA Undip.

[img]
Preview
PDF
19Kb
[img]
Preview
PDF
418Kb
[img]
Preview
PDF
342Kb
[img]
Preview
PDF
379Kb
[img]
Preview
PDF
592Kb
[img]
Preview
PDF
318Kb
[img]
Preview
PDF
419Kb
[img]PDF
Restricted to Repository staff only

488Kb
[img]PDF
Restricted to Repository staff only

462Kb
[img]
Preview
PDF
325Kb
[img]
Preview
PDF
409Kb
[img]
Preview
PDF
665Kb
[img]PDF
Restricted to Repository staff only

1850Kb

Abstract

KOMARUDIN. J201 91 0578. Pengaruh Tingkat Konsentrasi Logam Berat Pb Terhadap Pertumbuhan dan Daya Kelangsungan Hidup Larva Udang Windu (Penaeus monodon Fab.) Stadia Nauplius (dibawah bimbingan HIRAWATI MULIANI dan AGUNG JANIKA SITASIWI). Logam berat Pb sangat potensial sebagai bahan pencemar pada beberapa wilayah perairan estuarin dan pantai di Indonesia. Hal ini membahayakan kehidupan organisms yang sangat sensitif terhadap logam berat seperti larva Crustacea udang windu (Penaeus monodon Fab.) yang pada dasarnya menggunakan sumber air dari perairan estuarin sebagai media pembenihan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh beberapa konsentrasi logam berat Pb terhadap pertumbuhan dan daya kelangsungan hidup larva udang windu (Penaeus monodon Fab.) stadia nauplius. Penelitian dilakukan di Laboratorium Pengembangan Wilayah Pantai (LPWP) "Prof. Dr. Gatot Rahardjo Joenoes", Universitas Diponegoro, Jepara mulai bulan Maret sampai April 1996. Metode penelitian ini adalah Bioassay statis, dimana dilakukan dengan 3 tahapan penelitian, yaitu : penentuan batas ambang konsentrasi , penentuan nilai LC50-24 jam, dan penelitian utama. Rancangan yang digunakan rancangan acak lengkap dengan perlakuan beberapa konsentrasi logam berat Pb dan dilakukan dengan 3 kali ulangan. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa nil ai konsentrasi yang menyebabkan hewan uji mati sebanyak 50% adalah 1,197 ppm. Konsentrasi yang mulai menghambat pertumbuhan larva udang windu (Penaeus monodon Fab.) stadia nauplius adalah 0,598 ppm, sedangkan pada konsentrasi 0,897 ppm sudah menurunkan daya kelangsungan hidup larva udang windu (Penaeus monodon Fab.) stadia nauplius.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Divisions:Faculty of Science and Mathematics > Department of Biology
ID Code:29841
Deposited By:Mr UPT Perpus 1
Deposited On:13 Oct 2011 09:10
Last Modified:13 Oct 2011 09:10

Repository Staff Only: item control page