Struktur Histologis dan Bobot Ovarium Gallus sp Setelah Pemberian Serbuk Kunyit Putih Curcuma zedoaria).

Indrayati, Wiwik (2003) Struktur Histologis dan Bobot Ovarium Gallus sp Setelah Pemberian Serbuk Kunyit Putih Curcuma zedoaria). Undergraduate thesis, FMIPA Undip.

[img]
Preview
PDF
18Kb
[img]
Preview
PDF
453Kb
[img]
Preview
PDF
339Kb
[img]
Preview
PDF
390Kb
[img]
Preview
PDF
524Kb
[img]
Preview
PDF
423Kb
[img]PDF
Restricted to Repository staff only

566Kb
[img]
Preview
PDF
326Kb
[img]
Preview
PDF
373Kb
[img]
Preview
PDF
449Kb
[img]PDF
Restricted to Repository staff only

1500Kb

Abstract

Wiwik Indrayati. 32B098109. Struktur Histologis dan Bobot Ovarium Gallus sp Setelah Pemberian Serbuk Kunyit Putih Curcuma zedoaria). Dibawah bimbingan Drs. Koen Praseno, SU dan Dra. Agung Janika Sitasiwi, Msi. Tanaman kunyit putih saat ini dikenal sebagai tanaman yang bermanfaat sebagai komponen obat tradisional. Rimpang kunyit putih sebagian besar mengandung komponen minyak atsiri dan kurkuminoid. Kurkumin dalam kunyit putih mempunyai potensi menghambat proliferasi sel. Fenomena perkembangan ovarium dapat dilihat dan perkembangan folikelnya. Pertumbuhan folikel terjadi karena proliferasi dari sel-sel granulosa dan sel tetra. Tujuan dan penelitian ini adalah untuk mengetahui respon fisiologis Gallus sp terhadap potensi serbuk kunyit putih pada perkembangan status organ ovarium. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan April - Juni 2002, dengan menggunakan metode RAL dengan ulangan tidak sama. Hewan uji menggunakan 17 ekor ayam broiler betina yang dibagi dalam 5 kelompok perlakuan : P0, P1 (500 ppm), P2 (1000 ppm), P3 (1500 ppm), P4 (2000 ppm). Akhir perlakuan dilakukan pembedahan dilanjutkan dengan pembuatan sediaan histologis ovarium dengan metode paraffin dan pewarnaan HE. Analisis hasil penelitian menunjukan bahwa tidak terdapat perbedaan yang signifikan pada diameter folikel, jumlah folikel dan bobot ovarium antara kontrol dengan perlakuan. Kesimpulan dari penelitian ini adalah pemberian serbuk kunyit putih sarnpai konsentrasi 2000 .ppm tidak mempunyai potensi mengubah status organ ovarium.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Divisions:Faculty of Science and Mathematics > Department of Biology
ID Code:29724
Deposited By:Mr UPT Perpus 1
Deposited On:11 Oct 2011 07:12
Last Modified:11 Oct 2011 07:12

Repository Staff Only: item control page