PENGARUH KOMPOSISI Poly Ethylene Glycol (PEG) DALAM SINTESIS MEMBRAN PADAT SILIKA DARI SEKAM PADI DAN APLIKASINYA UNTUK DEKOLORISASI LIMBAH CAIR BATIK

Puspita Rini, Aryanti and Hastuti, Rum and Gunawan, Gunawan (2008) PENGARUH KOMPOSISI Poly Ethylene Glycol (PEG) DALAM SINTESIS MEMBRAN PADAT SILIKA DARI SEKAM PADI DAN APLIKASINYA UNTUK DEKOLORISASI LIMBAH CAIR BATIK. In: Seminar Tugas Akhir S1 Jurusan Kimia FMIPA UNDIP , Jurusan Kimia UNDIP. (Unpublished)

[img]
Preview
PDF - Presentation
981Kb

Abstract

Limbah tersebut perlu pengolahan sebelum dibuang ke sungai karena dapat mencemari lingkungan. Lingkungan mempunyai kemampuan yang terbatas untuk mendegradasi zat warna. Oleh karena itu, pembuatan membran padat silika untuk dekolorisasi air limbah batik.merupakan suatu metode baru yang mudah dan efektif. Untuk membuat membran padat silika digunakan bahan pendukung yaitu campuran poly vinyl alcohol (PVA) dan poly ethylene glycol (PEG) di mana PEG tersebut telah divariasi. PEG yang divariasi yaitu dari 0,15; 0,2; 0,25; 0,3 g. Morfologi dan ukuran pori membran diamati menggunakan scanning electron microscope (SEM). Proses dekolorisasi, dilakukan dengan dua tahap yaitu tanpa perendaman membran dalam larutan Mn(OH)2 dan dengan perendaman membran dalam larutan Mn(OH)2. Hasil dekolorisasi dianalisis dengan spektrofotometer UV-Visibel. Hasil yang didapat, komposisi membran PEG 0,15 g memiliki ukuran pori dengan panjang ± 9,43 μm dan lebar ± 4,77 μm. sedangkan komposisi membran PEG 0,3 g memiliki pori-pori dengan ukuran panjang ± 3 μm dan lebar ± 2,33 μm. Hasil dekolorisasi air limbah batik tanpa perendaman membran dalam larutan Mn(OH)2, paling baik ditunjukkan oleh membran dengan komposisi PEG 0,3 g sebesar 17,25 ppm atau 7,66%. Dekolorisasi air limbah batik dengan perendaman membran terlebih dahulu dalam Mn(OH)2, paling baik ditunjukkan oleh membran dengan komposisi PEG yang paling kecil yaitu 0,15 g sebesar 51,5 ppm atau 23,41%. Semakin banyak penambahan PEG, semakin kecil pori-pori membran, sehingga dekolorisasi air limbah batik lebih efektif.

Item Type:Conference or Workshop Item (Paper)
Uncontrolled Keywords:Poly Ethylene Glycol (PEG), limbah batik, membran padat
Subjects:Q Science > QD Chemistry
Divisions:Faculty of Science and Mathematics > Department of Chemistry
ID Code:2853
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:21 Dec 2009 12:58
Last Modified:21 Dec 2009 12:58

Repository Staff Only: item control page