PENURUNAN KANDUNGAN AMMONIA DALAM AIR DENGAN TEKNIK ELEKTROLISIS

Indah Riwayati*), Riwayati Indah (2010) PENURUNAN KANDUNGAN AMMONIA DALAM AIR DENGAN TEKNIK ELEKTROLISIS. In: SEMINAR REKAYASA KIMIA DAN PROSES 2010, 4-5 Agustus 2010, Teknik Kimia UNDIP Semarang.

[img]
Preview
PDF
329Kb

Abstract

Air limbah domestik dan industri mengandung berbagai macam polutan, diantaranya ammonia. Ammonia sangat beracun bagi biota air, terutama ikan. Pengolahan air limbah yang mengandung ammonia umumnya dengan cara biologis, stripping dengan udara, dan ion exchange. Kendala pada ketiga teknologi ini, di antaranya ketidakmampuannya untuk mengurangi kandungan ammonia sampai level rendah dan biaya tinggi. Akhir-akhir ini teknologi elektrolisis mulai dikembangkan untuk mengolah limbah ammonia. Penelitian ini berujuan untuk mengkaji pengaruh pH, konsentrasi ion Cl-, dan densitas arus terhadap proses elektrolisis ammonia. Pada penelitian ini digunakan air limbah sintetis dengan kandungan ammonia 100 ppm yang dielektrolisis dalam modul elektrolisis dengan elektroda Pt/SS. Percobaan dilakukan dengan memvariasikan pH antara 10,5 – 12,5, konsentrasi NaCl 60 – 300ppm, dan densitas arus 3 – 12mA/cm2. Hasil percobaan menunjukkan bahwa semakin tinggi pH, reaksi elektrolisis berlangsung lebih cepat dan efesiensi arus semakin meningkat. Ion Cl- berpengaruh terhadap reaksi elektrolisis; semakin besar konsentrasinya semakin cepat reaksinya dan semakin tinggi efisiensi arus. Densitas arus juga berpengaruh; semakin besar densitas arus, semakin cepat reaksi, tetapi efisiensi arus justru menurun. Konversi tertinggi 30,16% diperoleh pada kondisi pH 12,5, densitas arus 15mA/cm2, dan konsentrasi NaCl 300 ppm. Efisiensi Faraday tertinggi sebesar 78,4% dicapai pada kondisi pH 12,5, densitas arus 15mA/cm2 dan konsentrasi NaCl 300ppm.

Item Type:Conference or Workshop Item (Other)
Uncontrolled Keywords:ammonia, elektrolisis, platina, stainless steel
Subjects:T Technology > TP Chemical technology
Divisions:UNDIP Conference/Seminar > SEMINAR NASIONAL REKAYASA KIMIA DAN PROSES
ID Code:28047
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:24 May 2011 10:05
Last Modified:24 May 2011 10:05

Repository Staff Only: item control page