Perancangan Reaktor Ozon Berteknologi Plasma Lucutan Korona dan Aplikasinya sebagai Pengolah Limbah Cair Industri

Warsito, Agung and SYAKUR, ABDUL and Arifin, Fajar and Huboyo, Haryono S and SYAFRUDIN, SYAFRUDIN and Sari, Diani A. (2009) Perancangan Reaktor Ozon Berteknologi Plasma Lucutan Korona dan Aplikasinya sebagai Pengolah Limbah Cair Industri. Technical Report. Fakultas Teknik UNDIP. (Unpublished)

[img]
Preview
PDF - Accepted Version
209Kb

Abstract

Pencemaran lingkungan akibat polusi udara dari berbagai aktifitas industri, domestik serta asap kendaraan bermotor semakin meningkat. Pencemaran air akibat kegiatan industri dan rumah tangga selain mengandung logam berat Cd, Cu, Hg, Zn, juga mengandung berbagai macam senyawa organik, seperti dioksin, benzene, COD dan DDT. Untuk mengatasi polusi tersebut ada tiga hal perhatian utama, yaitu kebijakan serta manajemen lingkungan, kesadaran lingkungan segenap unsur masyarakat, dan pemanfaatan teknologi yang tepat dalam mengatasi berbagai macam polusi. Sudah selayaknya pemilihan serta penggunaan teknologi yang tepat dalam mengatasi masalah polusi segera diterapkan. Salah satu diantaranya melalui pemanfaatan teknologi plasma lucutan korona. Penelitian ini merupakan upaya untuk mengatasi problem pencemaran lingkungan dengan merancang, membuat dan mengaplikasikan suatu teknologi yang tepat dengan membuat reaktor ozon berteknologi plasma lucutan korona. Reaktor ozon dibangun dengan konfigurasi geometri elektroda kawat dengan menambahkan lapisan penghalang dielektrik yang ditempatkan di antara elektroda tegangan tinggi, serta dengan memberikan celah gas beberapa milimeter sehingga dihasilkan plasma lucutan korona. Plasma akan bereaksi dengan oksigen sehingga terbentuk ozon O3 . Proses pemurnian limbah cair dilakukan dengan memanfaatkan plasma dan ozon yang terbentuk dalam waktu yang bersamaan. Melalui Penelitian Pengembangan Teknologi ini telah berhasil dibangun suatu sistem pembangkit tegangan tinggi impuls untuk membangkitkan plasma lucutan korona dan reaktor ozon berkonfigurasi jarum – bidang. Piranti hardware yang dibuat telah berhasil menghasilkan tegangan tinggi impuls yang dapat membangkitkan plasma lucutan korona, yang selanjutnya berhasil menghasilkan ozon. Plasma lucutan korona dan ozon yang dihasilkan dari reaktor ozon telah berhasil memudarkan warna dan menguraikan kadar COD (Chemical Oxygen Demand) limbah cair industri minuman ringan.

Item Type:Monograph (Technical Report)
Subjects:T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering
Divisions:Faculty of Engineering > Department of Environmental Engineering
Faculty of Engineering > Department of Environmental Engineering
ID Code:26916
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:20 Apr 2011 10:54
Last Modified:20 Apr 2011 10:54

Repository Staff Only: item control page