Studi Perubahan Sudut Putar Polarisasi pada Bahan Transparan Kalium Dihidrogen Pospat (KDP) Setelah Dikenai Medan Magnet Luar

Setyawan, Rahmadi (2008) Studi Perubahan Sudut Putar Polarisasi pada Bahan Transparan Kalium Dihidrogen Pospat (KDP) Setelah Dikenai Medan Magnet Luar. In: Seminar Tugas Akhir S1 Jurusan Fisika FMIPA UNDIP . (Unpublished)

[img]
Preview
PDF
29Kb

Abstract

Telah dilakukan identifikasi sifat optis tak linier dari bahan transparan Kalium Dihidrogen Pospat (KDP) dalam medan magnet luar pada panjang gelombang 632,8 nm dan 532 nm dengan menggunakan metode efek Faraday. Medan magnet luar yang digunakan dalam penelitian dihasilkan dari kumparan dengan jumlah lilitan 810, menggunakan kawat berdiameter 0,8 mm, mempunyai inti besi lunak dari campuran logam arsenik dan besi yang dihubungkan dengan sumber tegangan AC maksimum 5 A. Besar medan magnet yang dihasilkan mencapai 194,23 mT. Sifat optis yang dikaji dalam penelitian adalah pemutaran sudut polarisasi ß dari berkas sinar laser setelah dilewatkan pada bahan transparan. Sudut polarisasi ß diukur menggunakan polarisator dan analisator. Dari hasil penelitian didapatkan bahwa setelah bahan transparan mendapat pengaruh medan magnet luar, maka terjadi perubahan sudut polarisasi pada bahan tersebut. Semakin besar medan magnet yang diberikan maka semakin besar perubahan sudut polarisasi yang terjadi. Untuk variasi panjang gelombang sinar laser yang digunakan, diperoleh bahwa semakin kecil panjang gelombang yang digunakan, perubahan sudut polarisasi semakin besar. Dari eksperimen juga diperoleh nilai konstanta Verdet untuk bahan transparan KDP yaitu (12,60 ± 0,59) min/G-cm pada l = 632,8 nm dan (14,93 ± 0,73) min/G-cm pada l = 532 nm.

Item Type:Conference or Workshop Item (Other)
Uncontrolled Keywords:optik tak linier, KDP, medan magnet, polarisasi, konstanta Verdet
Subjects:Q Science > QC Physics
Divisions:Faculty of Science and Mathematics > Department of Physics
ID Code:2682
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:15 Dec 2009 12:26
Last Modified:15 Dec 2009 12:26

Repository Staff Only: item control page