TEMPAT DOA KRISTIANI DI SEMARANG

GAMA HESTI, FEBRA (2006) TEMPAT DOA KRISTIANI DI SEMARANG. Undergraduate thesis, Jurusan Arsitektur Fakultas Teknik .

[img]
Preview
PDF - Published Version
63Kb

Abstract

Bangsa Indonesia adalah bangsa yang heterogen dimana terdapat bermacam-macam pemeluk agama dan pemeluk keyakinan dan semuanya memiliki hak yang sama dalam menjalankan agamanya masing-masing. Bakan untuk menjamin kebebasan beragama, PBB telah memplokamirkan Universal Declaration of Human Rights. Isinya mengenai empat pokok kebebasan beragama yaitu, kebebasan menganut agama, kebebasan berganti agama, kebebasan menjalankan agama, dan kebasan untuk tidak beragama. Dengan demikian pemeluk agama kristen memiliki tugas dan kewajiban mempertebal iman melalui berbagai kegiatan-kegiatan keagamaan, antara lain kegiatan pekabaran injil, kegiatan diakonia (merupakan kegiatan yang ditekankan pada pelayanan terhadap orang miskin), kegiatan ibadah (merupaka kegiatan yang bersifat liturgis dimana kotbah lebih diutamakan daripada kegiatan doa), kegiatan penyegaran rohani (merupakan kegiatan pembaharuan dan penyegaran iman kekristenan), serta kegiatan pengabdian terhadap negara (merupakankegiatan yang harus dilakukan umat kristen disamping kegiatan kerohanian. Persaingan bisnis dalam kehidupan manusia, kemajuan jaman yang semakin pesat, membawa manusia pada kesibukan yang luar biasa. Mau tidak mau manusia harus menyesuaikan dengan keadaan, kalau tidak tentunya akan terpuruk karena tidak mampu bersaing didunia kerja. Bagi sebagian orang, suasanayang terlalu sibuk dan tidak tenang sangat mengganggu karena dinilai akan mengganggu konsentrasi bagi mereka yang ingin berdoa dan melakukan kegiatan-kegiatan rohani lainnya. Karena dengan keadaan lingkungan yang demikian membuat keheningan dalam berdoa menjadi sulit dialami. Untuk memulihkan dan menyegarkan kembali iman umat Kristiani, dibutuhkan sarana untuk menampung berbagai kegiatan religius umat kristiani. Berbagai kegiatan dilakukan umat kristiani, baik berupa kegiatan yang dilakukan secara pribadi maupun kegiatan yang dilakukan secara berkelompok. Kegiatan tersebut diantaranya adalah kegiatan doa, dimana doa adalah penghubung bagi manusia untuk berbicara kepada Tuhan. Dalam doa kita mengarahkan hati dan pikiran kita kepada Allah. Tanpa doa kehidupan ini terasa hampa, tanpa semangat, tanpa pembaharuan, tanpa kegembiraan penuh, tanpa penyelesaian masalah yang memuaskan hati, tanpa harapan, tanpa kendali dan sebagainya. Dalam agama kristen diajarkan untuk berdoa dalam suasana yan hening dan diam, tanpa ada orang lain yang tahu bahwa kita sedang berdoa. Hening menjadikan umat berkonsentrasi dan memusatkan perhatian kepada Tuhan. Diam dalam doa artinya umaty dituntut untuk diam secar fisik untuk membantu kit menyadari bahwa kita adalah bait Roh Kudus. Umat kristiani diajarkan untuk berdoa ditempat yang tertutup sehingga dapat merasakan kehadiran Tuhan. Karena itulah diperlukan sarana untuk menampung kegiatan diatas, yaitu suatu tempat doa. Tempat doa tersebut diharapkan mampu mewadahi kegiatan yang dilakukan secara pribadi maupun kegiatan yang dilakukan secara berkelompok, karena tempat doa yang ada saat ini hanya mewadahi kegiatan pribadi. Tempat tersebut sifatnya tidak memandang suatu gereja tertentu dan dapat digunakan seluruh gereja protestan. Saat ini di Jawa Tengah masih ada satu Tempat Doa, tepatnya di Ungaran. Karena itu masih dibutuhkan Tempat Doa untuk menampung kegiatan seluruh umat Kristiani di Jawa Tengah yaitu Tempat Doa Kristiani di Semarang. 2. TUJUAN DAN SASARAN 1) Tujuan Tujuan dari pembahasan ini adalah untuk menyusun Landasan Program Perencanaan dan Perancangan Arsitektur. 2) Sasaran Merumuskan Landasan Program Perencanaan dan Perancangan Tempat Doa Kristiani di Semarang dengan melakukan studi banding / observasi pada kasus sejenis, wawancara dengan narasumber untuk mendapatkaninformasi yang dibutuhkan, serta melakukan studi literatur tentang hal-hal yang berkaitan dengan perancangan Tempat Doa Kristiani. 3. MANFAAT 1) Secara Subyektif Memenuhi salah satu persyaratan dalam menempuh Tugas Akhir di Jurusan Arsitektur Fakultas Teknik UNDIP Semarang. 2) Secara Obyektif • Usulan tentang Tempat Doa Kristiani di Semarang, diharapkan dapat menjadi salah satu masukkan yang berarti bagi masyarakat Kota Semarang dan Pemerintah Kota pada khususnya. • Sebagai tambahan wawasan dan perkembangan ilmu pengetahuan bagi mahasiswa arsitektur yang akan mengajukan proposal Tugas Akhir. 4. LINGKUP PEMBAHASAN 1) Ruang Lingkup Substansial Ruang Lingkup perencanaan Tempat Doa Kristiani di Semarang dititikberatkan pada perencanaan sebuah tempat doa yang mampu mewadahi berbagai kegiatan yang dilakukan oleh umat Kristiani baik yang dilakukan secara pribadi maupun berkelompok. 2) Ruang Lingkup Spasial Tempat Doa Kristiani di Semarang merupakan bangunan yang bersifat religius. Maka bangunan ini terletak di kawasan yang membutuhkan suasana yang tenang dan damai, jauh dari keramaian, namun aksesibilitasnya mudah agar dapat dijangkau oleh pengunjung dari kota-kota lian diseluruh Jawa Tengah. 5. METODE PEMBAHASAN Metode pembahasan yang digunakan adalah metode deskriptif yang menggambarkan permasalahan dan keadaan, disesuaikan dengan keadaan sekarang dan dianalisa sert disimpulkan secara sistematis sesuai dengan aspek-aspek arsitektural yang mendukung dan menjadi acuan dalam proses perancangan. 6. METODE PEMGUMPULAN DATA Metode pengumpulan data menggunakan dua cara, yaitu : 1) Data Primer, yaitu : • Melalui observasi Wawancara dengan narasumber yang terkait untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan dalam merencanakan dan merancang sebuah Tempat Doa Kristiani. • Observasi lapangan. • Studi banding, yaitu mempelajari kasus lain sejenis sebagai masukkan dalam merancang. 2) Data Sekunder Pengumpulan data sukunder dilakukan dengan cara mempelajari buku-buku yang berkaitan dengan teori, konsep, standar perencanaan dan perancangan fasilitas Tempat Doa Kristiani, juga yang berkaitan dengan arah pengembangan dari lokasi yang akan digunakan. 7. SISTEMATIKA PEMBAHASAN Sistematika pembahasan dalam Landasan Program Perencanaan dan Perancangan Arsitektur disusun dengan urutan sebagai berikut : BAB I PENDAHULUAN Menguraikan tentang latar belakang perlunya perencanaan dan perancangan Tempat Doa Kristiani di Semarang, tujuan dan sasaran yang ingin dicapai, manfaat, lingkup pembahasan, metode pembahasan, pengumpulan data dan sistematika pembahasan, serta alur pikir. BAB II TINJAUAN PUSTAKA Menguraikan tentang Tinjauan Agama Kristen, Tinjauan Doa, Tinajuan Tempat Doa Kristiani, studi banding dan Penekanan Desain. BAB III TINJAUAN KOTA SEMARANG Berisi tentang tinjauan umum Kota Semarang dan tinjauan BWK X. BAB IV KESIMPULAN, BATASAN DAN ANGGAPAN Menguraikan tentang kesimpulan, batasan anggapan yang akan digunakan sebagai acuan perencanaan dan perancangan. BAB V PENDEKATAN PROGRAM PERENCANAAN DAN PERANCANGAN Menguraikan tentang Dasar Pendekatan yang digunakan, Pendekatan aspek konstektual berupa studi kelayakan lokasi, Pendekatan aspek fungsional, meliputi pelaku, aktivitas, kebutuhan ruang, kapasitas dan besaran ruang, hubungan kelompok ruang dan sirkulasi, Pendekatan aspek Kinerja meliputi sistem pencahayaan, komunikasi dan utilitas, Pendekatan aspek teknis meliputi sistem struktur dan bahan bangunan, serta Pendekatan Arsitektural yang meliputi studi bangunan dan penataan ruang luar, pendekatan tapak. BAB VI KONSEP DASAR PROGRAM PERENCANAAN DAN PERANCANGAN Menguraikan tentang konsep dasar perancangan, dan program ruang.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:N Fine Arts > NA Architecture
Divisions:Faculty of Engineering > Department of Architecture Engineering
Faculty of Engineering > Department of Architecture Engineering
ID Code:26786
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:13 Apr 2011 11:28
Last Modified:13 Apr 2011 11:28

Repository Staff Only: item control page