DESAIN WEB SECURE LOGIN DENGAN ALGORITMA ENKRIPSI SIMETRI RC-6

Arkhan, Subari and Mustafid, Prof and Kodrat, Imam Satoto (2011) DESAIN WEB SECURE LOGIN DENGAN ALGORITMA ENKRIPSI SIMETRI RC-6. Masters thesis, Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF - Accepted Version
426Kb

Official URL: http://www.msi.undip.ac.id

Abstract

Teknik autentikasi halaman web yang banyak dan mudah dilakukan adalah dengan menggunakan user-id dan password. Namun demikian teknik ini rentan terhadap pencurian data user-id dan password tersebut ketika dikirimkan dari client ke server. Untuk itu diberikan alternatif pengamanan dengan melakukan enkripsi user-id dan password disisi client sebelum dikirimkan ke server. Algoritma yang digunakan adalah algoritma simetri RC-6, dirancang dengan javascript pada sisi client dan PHP pada sisi server. Berdasarkan algoritma enkripsi simetri RC-6, proses penelitian dilakukan dengan membuat script pembangkitan kunci untuk proses enkripsi dan dekripsi, enkripsi RC-6 dengan javascript, dekripsi RC-6 dengan PHP dan perancangan prototype halaman web dengan form login yang sudah menggunakan enkripsi. Dengan menggunakan program fidller dan wireshark terlihat bahwa halaman web dengan form login yang tidak menggunakan enkripsi mengirimkan user-id dan password dalam bentuk plaintext sehingga mudah didapatkan oleh sniffer. Sementara dalam halaman web yang menggunakan enkripsi, user-id dan password dikirimkan dalam bentuk chipertext. Penambahan waktu akses halaman web diperlihatkan dengan firebug, dimana pada halaman web yang menggunakan enkripsi terdapat penambahan waktu akses rata-rata 64,67 ms.

Item Type:Thesis (Masters)
Subjects:Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
Divisions:School of Postgraduate (mixed) > Master Program in Information System
ID Code:26365
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:21 Mar 2011 15:41
Last Modified:21 Mar 2011 15:41

Repository Staff Only: item control page