STRATEGI PUBLIC RELATIONS RRI SEMARANG UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS SIARAN

JOKO NUGROHO P, JOKO NUGROHO P (2010) STRATEGI PUBLIC RELATIONS RRI SEMARANG UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS SIARAN. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF
82Kb

Abstract

Menghadapi berkembangnya arus teknologi dan komunikasi, menjadikan persaingan di dunia pelayanan jasa semakin meningkat. Untuk menghadapi persaingan tersebut, Public Relations RRI Semarang melakukan strategi khusus yang ditujukan untuk meningkatkan kualitas siaran kepada para pendengarnya. Strategi adalah bagian terpadu dari suatau rencana (plan), sedangkan rencana merupakan merupakan produk dari suatu perencanaan (planning), yang pada akhirnya perencanaan adalah suatu fungsi dasar dari proses menejemen. Strategi manajemen sering disebut pula dengan rencana strategi atau rencana jangka panjang perusahaan. Suatu rencana strategis perusahaan menetapkan garis–garis besar tindakan strategis yang akan diambil dalam kurun waktu tertentu ke depan (Soemirat&Ardianto, 2003:90). Penelitian yang bertujuan untuk mengkaji strategi yang diterapkan oleh Public Relations RRI Semarang untuk meningkatkan kualitas siaran, dilakukan menggunakan metode deskriptif kualitatif. Dengan teknik penelitian berupa wawancara mendalam (indept interview) dan data diperoleh dari Public Relations RRI Semarang, bagian programa, dan bagian liputan berita dan dokumentasi. Strategi Public Relations yang dijalankan meliputi strategi internal dan eksternal perusahaan, costumer relations, upaya menjaga loyalitas, media relations, dan penanganan masalah dan komplain. Dengan strategi ini RRI Semarang dapat mengetahui kemampuan yang dimiliki oleh SDM yang sudah ada, apa saja yang perlu ditingkatkan serta diperbaiki, mengatasi segala masalah yang ada dengan cepat dan mengevaluasi kembali yang telah dilakukan apakah ada kekurangan dan bagaimana RRI Semarang untuk menjalin hubungan yang baik dengan pihak luar dengan memberikan informasi dan kebijakan RRI Semarang. Dalam menjalankan strateginya PR RRI Semarang juga sering mengalami hambatan seperti sense of belonging yang dimiliki oleh karyawan kurang sehingga membuat kinerja menjadi turun, serta birokrasi yang menghambat yang membuat output yang diharapkan tidak sesuai dengan apa yang dihasilkan. Dan untuk menanggapi masalah PR RRI Semarang menggunakan tahapan untuk menyelesaikan masalah tersebut yaitu dengan tahapan antara lain fact finding (mencari penyebabnya), planning (perencanaan), action and communication (melakukan tindakan), evaluasi (mengukur keberhasilan). Public Relations RRI Semarang memandang bahwa persaingan yang ada justru memunculkan motivasi untuk lebih baik lagi dalam memberikan informasi sesuai dengan harapan para pendengar. Dengan adanya strategi untuk meningkatkan kualitas siaran ini diharapkan bisa mendapatkan aware yang lebih baik lagi dari masyarakat.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions:Faculty of Social and Political Sciences > Diploma in Public Relations
ID Code:26089
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:28 Jan 2011 11:07
Last Modified:28 Jan 2011 11:07

Repository Staff Only: item control page