Hubungan Susu Dan Produk Olahannya Dengan Lemak Tubuh Remaja Putri

Intan Agustina Anggraeni , Intan Agustina Anggraeni (2008) Hubungan Susu Dan Produk Olahannya Dengan Lemak Tubuh Remaja Putri. Undergraduate thesis, Program Studi Ilmu Gizi .

[img]
Preview
PDF - Published Version
88Kb
[img]PDF - Published Version
Restricted to Registered users only

428Kb

Abstract

Latar belakang : Remaja putri cenderung mengurangi konsumsi susu dan produk olahannya karena takut menjadi gemuk. Beberapa hasil penelitian menunjukkan bahwa konsumsi susu dan produk olahannya berhubungan negatif dengan persentase lemak tubuh. Penelitian ini bertujuan menganalisis hubungan susu dan produk olahannya dengan persentase lemak tubuh. Metode : Penelitian ini merupakan studi observasional dengan rancangan cross-sectional. Sampel terdiri dari 58 siswi SMA yang diperoleh dengan multistage sampling. Persentase lemak tubuh diukur dengan BIA (Bio Impedance Analyser). FFQ semi kuantitatif digunakan untuk memperoleh data frekuensi, asupan kalsium serta asupan energi. Besarnya energi yang dikeluarkan dari aktivitas harian dihitung berdasarkan catatan harian aktivitas. Pengolahan data menggunakan program SPSS dengan uji korelasi untuk mengetahui hubungan variabel bebas dan terikat. Hasil : Dalam penelitian ini terdapat 5,2% subyek obesitas, 74,1% subyek mengkonsumsi susu dan produk olahannya < 2 kali per hari, 93,1% subyek asupan kalsium susu dan produk olahannya kurang dari 77% kalsium total dan 84,5% subyek asupan kalsium totalnya masih kurang dari angka kecukupan gizi. Frekuensi asupan susu dan produk olahannya berhubungan negatif dengan persentase lemak tubuh setelah dikontrol dengan asupan kalsium non susu, asupan energi dan aktivitas (r = - 0,433 dan z hitung = 4,81 > z tabel = 1,96). Asupan kalsium susu dan produk olahannya juga berhubungan negatif dengan persentase lemak tubuh setelah dikontrol dengan asupan kalsium non susu, asupan energi dan aktivitas ( r = - 0,385 dan z hitung = 4,23 > z tabel = 1,96). Kesimpulan : Susu dan produk olahannya berhubungan negatif dengan persentase lemak tubuh pada remaja putri setelah dikontrol dengan asupan kalsium non susu, asupan energi dan aktivitas

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords:obesitas, susu dan produk olahannya, kalsium, lemak tubuh
Subjects:R Medicine > R Medicine (General)
Divisions:Faculty of Medicine > Department of Nutrition Science
Faculty of Medicine > Department of Nutrition Science
ID Code:26033
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:27 Jan 2011 09:17
Last Modified:27 Jan 2011 09:17

Repository Staff Only: item control page