Analisis Teknik Penyambungan Secara Fusi Pada Serat Optik Ragam Tunggal

Setiyawan, Agus and Wahyudi, Wahyudi and Sukiswo, Sukiswo (2011) Analisis Teknik Penyambungan Secara Fusi Pada Serat Optik Ragam Tunggal. Undergraduate thesis, Jurusan Teknik Elektro Fakultas Teknik Undip.

[img]
Preview
PDF - Published Version
142Kb

Abstract

Kebutuhan akan serat optik yang tinggi serta kompleksitas peralatan penunjang menuntut adanya integritas serat optik dengan elemen-elemen yang lain seperti serat itu sendiri beserta peralatan-peralatan telekomunikasi. Dalam prakteknya integrasi itu berupa penyambungan serat secara permanen, atau non-permanen. Teknik penyambungan secara fusi pada serat optik ragam tunggal, merupakan salah satu jenis penyambungan serat optik secara permanen. Penyambungan menggunakan teknik fusi dengan cara memanaskan serat dan menggunakan bagian dari serat itu sendiri sebagai perekatnya. Rugi -rugi daya yang kecil Pada penyambungan ini akan dipengaruhi banyak faktor, arus fusi dan waktu fusi merupakan salah satu faktor tersebut. Penelitian penyambungan dilakukan terhadap serat optik ragam tunggal 1,3  m dan struktur kabelnya indirect burial (kabel bawah tanah tanam di duct), dengan menguji rugi-rugi daya sambungan terhadap perubahan arus dan waktu fusi. Arus fusi yang diberikan berkisar antara 10 mA hingga 16 mA dengan kenaikkan 2 mA. Sedangkan interval waktu fusi yang diberikan 0,2 detik untuk waktu fusi 0,2 detik hingga 2 detik, dan interval waktu fusi 1 detik untuk 2 detik hingga 10 detik. Metode rugi-rugi daya sambungan oleh splicer (mesin penyambung) menggunakan metode visual sehingga analisis data sambungan didasarkan pada teori kopling. Jenis serat optik ragam tunggal memiliki interval keberhasilan penyambungan yang relatif lebar pada arus 10 mA dan 12 mA dibanding pada arus 14 mA dan 16 mA. Pengaturan arus fusi dan waktu fusi yang seimbang diperlukan untuk mendapatkan rugi-rugi daya sambungan yang kecil. Kata kunci : arus fusi, waktu fusi, penyambungan fusi, rugi-rugi daya sambungan

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions:Faculty of Engineering > Department of Electrical Engineering
Faculty of Engineering > Department of Electrical Engineering
ID Code:25812
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:19 Jan 2011 12:39
Last Modified:19 Jan 2011 12:39

Repository Staff Only: item control page