PERILAKU PETUGAS KEBERSIHAN DALAM PENGELOLAAN SAMPAH RUMAH SAKIT (STUDI KASUS DI RUMAH SAKIT NIRMALA SURI SUKOHARJO TAHUN 2003)

HUDAYANI , RINA (2003) PERILAKU PETUGAS KEBERSIHAN DALAM PENGELOLAAN SAMPAH RUMAH SAKIT (STUDI KASUS DI RUMAH SAKIT NIRMALA SURI SUKOHARJO TAHUN 2003). Undergraduate thesis, Faculty of Public Health.

[img]
Preview
PDF - Published Version
14Kb

Official URL: http://www.fkm.undip.ac.id

Abstract

Rumah Sakit Nirmala Suri merupakan rumah sakit yang memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Kegiatan yang dilakukan rumah sakit menimbulkan berbagai dampak, baik dampak positif maupun dampak negatif. Salah satu dampak negatif adalah rumah sakit menghasilkan sampah, yaitu sampah medis dan sampah non medis. Apabila keberadaan sampah tersebut tidak dikelola dengan baik dan benar, akan menimbulkan dampak negatif bagi masyarakat rumah sakit maupun sekitar rumah sakit. Keberhasilan pengelolaan sampah ditentukan banyak faktor, salah satunya adalah perilaku petugas. Penelitian ini untuk mengetahui gambaran karakteristik petugas kebersihan, pengetahuan, sikap, dan praktek petugas kebersihan dalam pengelolaan sampah di Rumah Sakit Nirmala Suri Sukoharjo. Metode penelitian ini adalah metode kualitatif. Subyek penelitian adalah seluruh petugas kebersihan Rumah Sakit Nirmala Suri Sukoharjo sebanyak 12 orang. Teknik pengumpulan data dengan cara Focus Group Discussion (FGD) dan wawancara mendalam. Analisis data secara analisis isi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa karakteristik petugas kebersihan berdasarkan umur, pendidikan, dan masa kerja pegawai bervariasi. Umur pegawai termuda 21 tahun dan tertua 50 tahun. Pendidikan paling rendah SD dan paling tinggi Diploma III. Rata-rata masa kerja pegawai adalah 6 tahun. Pengetahuan petugas mengenai pengelolaan sampah mulai dari proses penimbulan sampah sampai dengan penanganan akhir sampah cukup bagus. Sikap petugas dalam pengelolaan adalah positif. Petugas dalam pengelolaan sampah mengacu pada prosedur tetap (protap) yang berlaku. Namun demikian, dalam pelaksanaannya terkadang petugas tidak mealkukan sebagaimana yang tertulis dalam protap. Kata Kunci: Petugas Kebersihan, Pengelolaan Sampah, Rumah Sakit THE BEHAVIOUR OF THE CLEANING STAFF IN THE MANAGEMENT OF HOSPITAL WASTE (A CASE STUDY IN NIRMALA SURI HOSPITAL IN SUKOHARJO 2003) Nirmala Suri Hospital is a hospital that gives health service to society. The activities which are done by the hospital cause many effects either positive or negative. One of the negative effects is the hospital produces waste, namely medical and non medical waste. If the existence of the waste is not managed well and properly, it will cause negative effect to the hospital staff and the people around the hospital. The success of the management of waste is determined by many factors, one of them is the behaviour pf the cleaning staff. The research is to know the characteristic description of the cleaning staff that includes knowledge, attitude and practice in the management of waste in Nirmala Suri Hospital in Sukoharjo. The method of research is qualitative method. The subject of research is all cleaning staff of Nirmala Suri Hospital as many as 12 persons. The tehnique of collecting data by Focus Group Discussion (FGD) and indepth interview. The data analysis is content analysis. The result of the research has shown that the characteristics of the cleaning staff based on age, education and work span are various. The youngest age of the staff is 21 and the oldest one is 50. The lowes education is Elementary School and the highest one is Diplima III. The average of work span of the cleaning staff is six years. The knowledge of the staff about the management of the waste from the process of pilling to the final process is good enough. The attitude of the staff in the management of the waste is positive. In doing the management of the waste, the cleaning staff refer to the fixed procedure. However, in doing the job, the cleaning staff sometimes do not do it as written on the fixed procedure. Keyword: Cleaning Staff, waste management, hospital

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions:Faculty of Public Health > Department of Public Health
ID Code:25703
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:17 Jan 2011 14:55
Last Modified:17 Jan 2011 14:55

Repository Staff Only: item control page