PENGENDALIAN SUHU SECARA CASCADE CONTROL MENGGUNAKAN PROPORSIONAL – INTEGRAL BERBASIS MIKROKONTROLLER ATMEGA 8535

Bakti K.W., Dheka and Setiawan , Iwan and Andromeda , Trias (2011) PENGENDALIAN SUHU SECARA CASCADE CONTROL MENGGUNAKAN PROPORSIONAL – INTEGRAL BERBASIS MIKROKONTROLLER ATMEGA 8535. Undergraduate thesis, Jurusan Teknik Elektro Fakultas Teknik.

[img]
Preview
PDF - Published Version
471Kb

Abstract

Pada pengendalian suhu di sebuah heat exchanger, terdapat load atau gangguan pada proses (loop) yang kalau tidak diperhatikan akan menjadi sangat merugikan. Gangguan itu adalah perubahan tekanan sumber steam. Andaikata sumber steam terdiri atas beberapa boiler yang energinya selain dipakai heat exchanger juga dipakai di sistem utility yang lain. Begitu pemakaian panas di tempat lain meningkat, tekanan sumber steam tentu akan menurun. Sistem pengendalian kemudian diperbaiki dengan menambahkan pengendali aliran di antara pengendali suhu dan control. Jadi, manipulated variable (variabel yang dimanipulasi) dari pengendali suhu menjadi set point bagi pengendali aliran. Konfigurasi pengendalian semacam inilah yang lazim disebut cascade control (pengendalian bertingkat). Dengan menggunakan pengendalian bertingkat akan didapatkan tanggapan keluaran sesuai dengan yang diharapkan, walaupun terdapat gangguan berupa tekanan steam. Dibandingkan dengan single control, pengendalian bertingkat lebih handal di dalam pengendaliannya. Kata kunci : cascade control (pengendalian bertingkat), PI (Proporsional-Integral), auto tuning Ziegler-Nichols, mikrokontroler ATmega8535

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions:Faculty of Engineering > Department of Electrical Engineering
Faculty of Engineering > Department of Electrical Engineering
ID Code:25624
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:14 Jan 2011 17:43
Last Modified:14 Jan 2011 17:43

Repository Staff Only: item control page