Asupan Natrium Sebagai Faktor Risiko Hipertensi Pada Anak Sekolah Dasar (STUDI DI SDIT ASSALAMAH UNGARAN KAB.SEMARANG)

Harini Diestiana, Harini Diestiana (2009) Asupan Natrium Sebagai Faktor Risiko Hipertensi Pada Anak Sekolah Dasar (STUDI DI SDIT ASSALAMAH UNGARAN KAB.SEMARANG). Undergraduate thesis, Program Studi Ilmu Gizi .

[img]
Preview
PDF - Published Version
57Kb
[img]PDF - Published Version
Restricted to Registered users only

278Kb

Abstract

Latar Belakang : Hipertensi merupakan salah satu penyakit degeneratif yang ditandai dengan peningkatan tekanan darah. Anak-anak yang mempunyai tekanan darah tinggi akan menetap sampai dewasa. Faktor risiko terjadinya hipertensi salah satu diantaranya adalah asupan natrium. Faktor lain yang berkaitan dengan hipertensi yaitu obesitas, riwayat hipertensi keluarga, kebiasaan olahraga isotonik, umur dan jenis kelamin.Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui asupan natrium sebagai faktor risiko hipertensi pada anak sekolah dasar. Metode : Rancangan penelitian adalah cross sectional dengan jumlah subyek 50 anak di SDIT Assalamah Ungaran yang diambil dengan cara proporsional random sampling. Asupan natrium ditentukan sebagai variabel independen, sedangkan hipertensi sebagai variabel dependen.Asupan natrium tinggi bila ≥ 2400 mg perhari diperoleh dari food recall 3x24 jam dan food frequency questionaire. Hipertensi didefinisikan sebagai tekanan darah sistolik dan atau diastolik ≥ 95 persentil diukur menggunakan Sphygmomanometer. Obesitas, riwayat hipertensi dalam keluarga, kebiasaan olahraga isotonik, umur dan jenis kelamin ditentukan sebagai variabel kontrol. Uji statistik yang digunakan adalah chi square dan regresi logistik ganda. Hasil : Prevalensi hipertensi sebesar 18%. Asupan tinggi natrium pada anak hipertensi (77,8%) dan 36,6% pada anak tidak hipertensi. Rata-rata asupan natrium 2472,85 mg. Rasio Prevalens asupan tinggi natrium dengan hipertensi sebesar 6,07(95% CI= 1,11 , 33,05) dan setelah dikontrol dengan riwayat hipertensi serta kebiasaan olahraga isotonik memberikan risiko 6,9 kali terhadap terjadinya hipertensi. Simpulan: Asupan tinggi natrium merupakan faktor risiko hipertensi pada anak sekolah dasar.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords:asupan natrium, hipertensi anak
Subjects:R Medicine > R Medicine (General)
Divisions:Faculty of Medicine > Department of Nutrition Science
Faculty of Medicine > Department of Nutrition Science
ID Code:24995
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:28 Dec 2010 14:38
Last Modified:28 Dec 2010 14:38

Repository Staff Only: item control page