Hubungan antara Kadar Hemoglobin dan Status Iodium dengan Prestasi Belajar Siswa SMA

Alfiyanah, Siska and Lelyana, Rosa (2010) Hubungan antara Kadar Hemoglobin dan Status Iodium dengan Prestasi Belajar Siswa SMA. Undergraduate thesis, Program Studi Ilmu Gizi .

[img]
Preview
PDF - Published Version
63Kb
[img]PDF - Published Version
Restricted to Registered users only

179Kb

Abstract

Pendahuluan : Banyak faktor yang mempengaruhi prestasi belajar pada remaja diantaranya adalah tingkat intelegensi, fasilitas belajar, asupan makanan juga sangat mempengaruhi kecerdasan otak, diantaranya makanan yang mengandung iodium dan zat besi. Zat besi dapat dilihat dari kadar hemoglobin (Hb) sedangkan status iodium dapat dilihat dari kadar ekskresi iodium urin (EIU). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara kadar hemoglobin dan status iodium dengan prestasi belajar di kalangan siswa SMA. Metode : Penelitian survei belah lintang diadakan di SMA negeri 14 semarang dengan jumlah subjek 27 anak usia 15 – 17 tahun. Kategori Hb meliputi laki-laki yaitu kurang (< 13,0 g/dl), normal (13,0 – 17,0 g/dl) dan lebih (> 17,0 g/dl) sedangkan untuk wanita yaitu kurang (< 12,0 g/dl), normal (12,0 – 15,0 g/dl) dan lebih (> 15,0 g/dl). Kategori EIU meliputi kurang (< 100 mg/g kreatinin), normal ( 100-199 mg/g kreatinin ), lebih ( 200-299 mg/g kreatinin ) dan berlebih (>= 300 mg/g kreatinin).Prestasi belajar dinilai berdasarkan jumlah nilai rapor semester genap tahun ajaran 2009-2010. kategori prestasi belajar meliputi kurang jika nilai (x < mean) dan baik jika nilai (x > mean) Hasil : Hasil uji parametrik pearson product moment pada tingkat kepercayaan 95 % menunjukkan bahwa tidak ada hubungan antara kadar hemoglobin dengan prestasi belajar (p = 0,056), serta tidak ada hubungan antara EIU dengan prestasi belajar (p = 0,124). Simpulan : Prestasi belajar yang rendah banyak ditemukan pada anak laki-laki.tidak ada hubungan yang bermakna antara kadar Hb dan kadar EIU dengan prestasi belajar.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords:Kadar Hb, Kadar EIU, Prestasi Belajar
Subjects:R Medicine > R Medicine (General)
Divisions:Faculty of Medicine > Department of Nutrition Science
Faculty of Medicine > Department of Nutrition Science
ID Code:24974
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:27 Dec 2010 10:03
Last Modified:27 Sep 2016 14:19

Repository Staff Only: item control page