HUBUNGAN VOLUME DAN LETAK LESI HEMATOM DENGAN KECEPATAN PEMULIHAN FUNGSI MOTORIK PENDERITA STROKE HEMORAGIK BERDASARKAN KATEGORI SKALA ORGOGOZO CORRELATION OF HEMATOME VOLUME AND LOCATION WITH MOTOR FUNCTION RECOVERY IN HEMORRHAGIC STROKE PATIENTS USING THE ORGOGOZO SCALE

Anggiamurni, Lulu (2010) HUBUNGAN VOLUME DAN LETAK LESI HEMATOM DENGAN KECEPATAN PEMULIHAN FUNGSI MOTORIK PENDERITA STROKE HEMORAGIK BERDASARKAN KATEGORI SKALA ORGOGOZO CORRELATION OF HEMATOME VOLUME AND LOCATION WITH MOTOR FUNCTION RECOVERY IN HEMORRHAGIC STROKE PATIENTS USING THE ORGOGOZO SCALE. Masters thesis, UNIVERSITAS DIPONEGORO.

[img]
Preview
PDF - Published Version
299Kb

Abstract

HUBUNGAN VOLUME DAN LETAK LESI HEMATOM DENGAN KECEPATAN PEMULIHAN FUNGSI MOTORIK PENDERITA STROKE HEMORAGIK Lulu Anggiamurni*, Dodik Tugasworo**, MI Widiastuti*** SMF. Ilmu Penyakit Saraf FK UNDIP/RSUP dr Kariadi Semarang ABSTRAK Latar belakang penelitian : Stroke merupakan salah satu penyakit yang menyebabkan morbiditas dan mortalitas yang tinggi. Sekitar ± 20% dari keseluruhan stroke merupakan stroke hemoragik. Perdarahan intraserebral dan edema bisa mengganggu dan menekan jaringan otak termasuk area motorik sehingga mengakibatkan gangguan neurologis. Tujuan penelitian ini adalah membuktikan hubungan volume dan letak lesi hematom terhadap kecepatan pemulihan fungsi motorik penderita stroke hemoragik Metode penelitian : Penelitian ini merupakan penelitian observasional dengan pendekatan prospektif. Subyek penelitian adalah 49 pasien stroke hemoragik yang menjalani rawat inap di unit Stroke dan bangsal B1 Saraf RS Dr. Kariadi Semarang periode Februari – Desember 2008. Pemulihan fungsi motorik diperiksa setiap minggu selama 5 minggu dengan menggunakan skor Orgogozo. dinyatakan baik bila skor Orgogozo >60. Analisis data dengan menggunakan uji Kaplan Meier dan chi square Hasil : Penderita stroke hemoragik dengan pencapaian kondisi klinis baik pada volume lesi > 30cc rata-rata mengalami perbaikan pada 3,5 minggu (95CI 2,48 - 4,53 minggu), pada volume lesi < 30cc rata-rata mengalami perbaikan pada 2,3 minggu (CI 1,66 – 2,95 minggu), tidak ada perbedaan bermakna (p > 0.05). Lokasi lesi kapsula interna rata-rata mengalami perbaikan pada 2,8 minggu (95%CI 1,76 - 3,93 minggu), lokasi lesi di ganglia basalis rata-rata mengalami perbaikan pada 3,3 minggu (95%CI 2,36 – 4,26 minggu), lokasi lesi yang non motorik rata-rata mengalami perbaikan pada 2,1 minggu (95%CI 1,26 – 2,85 minggu), tidak ada perbedaan bermakna antara ketiga lokasi lesi (p > 0,05). Simpulan : Volume hematom dan letak lesi hematom tidak berpengaruh terhadap kecepatan pemulihan fungsi motorik penderita stroke hemoragik. Kata kunci :Stroke hemoragik, fungsi motorik, skor Orgogozo * Residen Ilmu Penyakit Saraf FK UNDIP/RS Dr. Kariadi Semarang ** Staf Bagian / SMF Ilmu Penyakit Saraf FK UNDIP/RS Dr. Kariadi Semarang *** Staf Bagian / SMF Ilmu Penyakit Saraf FK UNDIP/RS Dr. Kariadi Semarang

Item Type:Thesis (Masters)
Subjects:R Medicine > R Medicine (General)
Divisions:School of Postgraduate (mixed) > Master Program in Biomedical Science
ID Code:24028
Deposited By:Mr UPT Perpus 2
Deposited On:18 Nov 2010 08:05
Last Modified:18 Nov 2010 08:05

Repository Staff Only: item control page