PERA ARISETIJASIH, ANATASIA (2001) HEALTH RETREAT AND ADVENTURE TRAINING DI GONOHARJO KENDAL. Undergraduate thesis, Jurusan Arsitektur Fakultas Teknik Undip.
| PDF - Published Version 63Kb |
Abstract
Seiring dengan perkembangan jaman pertumbuhan ekonomi pun semakin pesat. Hal tersebut berpengaruh pula terhadap kegiatan manusia yang semakin beragam dan mobilitasnya yang tinggi, sehingga menyebabkan kejenuhan dalam aktivitasnya. Kesibukan dan kepenatan inilah yang mendorong manusia untuk melakukan rekreasi sebagai kegiatan untuk memanfaatkan waktu luang dan mengembalikan tubuh menjadi lebih segar dan rileks, yang selanjutnya dapat digunakan kembali untuk meneruskan berbagai kegiatan yang memerlukan aktivitas fisik dan mental. Hukum alam seolah sedang menampakkan dirinya. Menjelang abad ke-21 banyak orang dilanda keresahan, kejenuhan dan rasa muak pada hal-hal yang bersifat artificial, bahkan juga segala hal berlabel ’modern’. Apa yang selama ini digaung-gaungkan sebagai ‘gaya hidup modern’, dari denyut kehidupan kota yang serba cepat dengan tempat hiburan yang memikat, sampai berbagai resto cepat saji dan hidangan serba instant, tidak lagi dianggap memenuhi kebutuhan bagi jiwa dan raga. Lalu, orang menyadari bahwa mereka merasa perlu kembali kea lam. Sebab telah terbukti bahwa segala sesuatu yang berasal dari alam, selalu mampu diterima oleh tubuh. Tapi bagaimana cara kembali kea lam yang tepat untuk manusia modern? Salah satu jawabannya adalah melakukan relaksasi dengan memanfaatkan segala potensi yang dimiliki alam. Health Retreat and Adventure Training merupakan salah satu sarana pemulihan kebugaran tubuh yang dipadukan dengan pelatihan dan petualangan di alam terbuka yang memanfaatkan potensi alam yang ada. Konsep back to nature ini menjadi dasar dan motivasi bagi kebutuhan masyarakat perkotaan yang membutuhkan ketenangan dan suasana alam yang masih asli. Gonoharjo – Kendal dengan sumber air panasnya dan keadaan alamnya merupakan potensi yang dapat dimanfaatkan sebagai fasilitas pelatihan dan petualangan serta pemulihan kebugaran tubuh. Mobilitas manusia yang semakin tinggi tidak hanya menimbulkan berbagai penyakit. Sedangkan di Gonoharjo sendiri fasilitas pemulihan kebugaran tubuh, mental spiritual dan rehabilitasi medis yang semakin dibutuhkan oleh masyarakat perkotaan masih terlalu minim untuk digunakan sebagai pengobatan berbagai penyakit. Dan sarana untuk pelatihan alam yang pada saat ini mulai banyak dibutuhkan oleh masyarakat perkotaan dari berbagai golongan belum termanfaatkan secara maksimal, sehingga sampai saat ini hanya dipergunakan oleh kelompok-kelompok muda, pramuka, dan pelajar. Paahal sarana ini begitu dibutuhkan saat ini terutama untuk pelatihan alam guna meningkatkan sumber daya manusia. Pemanfaatan potensi-potensi alam yang ada khususnya sumber air panas alami dan suasana asri sehingga mampu mendukung program pelatihan di alam dan pemeliharaan kebugaran tubuh mental spiritual, akan menciptakan suasana yang menyegarkan sehingga orang merasakan perubahan yang lebih baik setelah melakukan berbagai macam pelatihan dan juga terapi. Pemanfaatan sumber air panas alami dan segala potensi alam yang ada merupakan usaha manusia untuk berhubungan dengan lingkungannya yang merupakan prinsip dari arsitek organic. Dari uraian tersebut di atas, di Gonoharjo – Kendal dibutuhkan fasilitas pelatihan pengembangan diri dengan petualangan dan fasilitas pemulihan kebugaran tubuh yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat perkotaan setelah mengalami kejenuhan untuk memulihkan kebugaran tubuh dan meningkatkan kemampuan diri. Oleh karena itu, untuk mengatasi permasalahan tersebut diperlukan perencanaan dan perancangan tentang Health Retreat and Adventure Training di Gonoharjo – Kendal yang memanfaatkan potensi alam yang ada dan sumber air panas alami sebagai ungkapan arsitektur organic. 1.2. Maksud Dan Tujuan 1.2.1. Maksud Menyediakan wadah kegiatan kebugaran yang alami dengan memanfaatkan alam terbuka Menyediakan wadah kegiatan program pelatihan di alam terbuka sebagai fasilitas yang saling mendukung dengan kegiatan kebugaran yang alami. Menerapkan konsep dasar arsitektur organic dalam bentuk wadah kegiatan pelatihan di alam terbuka dengan fasilitas kebugaran alami yang sesuai dengan kondisi fisik di Gonoharjo – Kendal 1.2.2. tujuan merancang fasilitas yang dapat menampung kegiatan dari program relaksasi dan pelatihan di alam terbuka sebagai kebutuhan sosialisasi dan proses pengaktualisasian diri, khususnya bagi masyarakat urban yang menginginkan lingkungan yang bersifat alami dan suasana yang jauh dari lingkungan perkotaan. Merencanakan fasilitas yang memanfaatkan potensi alam yang ada sebagai sarana pokok, termasuk sumber air panas alami. Merancang kompleks bangunan yang memanfaatkan kondisi tapak dan faktor-faktor alami. 1.3. Lingkup Pembahasan Pembahasan untuk menentukan konsep dasar perencanaan dilakukan dengan lingkup disiplin ilmu arsitektur dan disiplin ilmu lain yang berkaitan. 1.4. Metoda Pembahasan Metoda yang dipakai dalam pembahasan adalah : Metode pendataan lapangan, wawancara dan studi literatur sebagai kelengkapan data Metoda analisa secara deskriptif analisis untuk menganalisa data dengan unsur-unsur yang menunjang permasalahan, kemudian disintesa sebagai informasi untuk menyusun konsep perencanaan dan perancangan. 1.5. Sistematika Pembahasan Sistematika pembahasan adalah sebagai berikut : BAB I PENDAHULUAN Merupakan latar belakang, tujuan dan sasaran, lingkup dan metoda dalam penyusunan landasan teori dan perencanaan. BAB II TINJAUAN UMUM HEALTH RETREAT & ADVENTURE TRAINING Berisi tentang tinjauan Health Retreat and Adventure Training yang dilengkapi dengan studi komparatif beserta analisanya. BAB III TINJAUAN UMUM GONOHARJO KABUPATEN KENDAL Berisi tinjauan tentang kondisi fisik Gonoharjo Keamatan Limbangan Kabupaten Kendal dan arus pengunjungnya. BAB IV TINJAUAN KHUSUS HEALTH RETREAT 7 ADVENTURE TRAINING DI GONOHARJO – KENDAL Tinjauan mengenai sarana pelatihan dengan petualangan serta pemeliharaan dan pemulihan kebugaran tubuh yang memanfaatkan potensi alam yang ada dan sumber air panas alami di Gonoharjo – Kendal. BAB V BATASAN DAN ANGGAPAN Berisi tentang pembatasan lingkup analisis untuk penyiapan pendekatan perencanaan dan perancangan Health Retreat and Adventure Training di Gonoharjo – Kendal, terutama pada bidang kearsitekturan. BAB VI PENDEKATAN PERENCANAAN DAN PERANCANGAN Dalam pendekatan perencanaan dan perancangan disajikan tentang jangkauan, criteria, dan analisis perencanaan dan perancangan, kebutuhan dan persyaratan dalam perencanaan dan perancangan, serta analisis pemilihan lokasi dan tapak. BAB VII PROGRAM DASAR PERENCANAAN DAN PERANCANGAN ARSITEKTURAL Berisi tentang program perencanaan berupa tujuan, faktor penentu dan persyaratan, tata ruang dan program ruang serta kebutuhan luas tapak.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | N Fine Arts > NA Architecture |
Divisions: | Faculty of Engineering > Department of Architecture Engineering Faculty of Engineering > Department of Architecture Engineering |
ID Code: | 23322 |
Deposited By: | INVALID USER |
Deposited On: | 20 Oct 2010 09:03 |
Last Modified: | 20 Oct 2010 09:03 |
Repository Staff Only: item control page