ANALISIS PENGARUH PENCITRAAN, PROMOSI, DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP MINAT KULIAH DI DIPLOMA III FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS DIPONEGORO

NUGROHO, Chrisdiawan Satriyo and SUGIONO, Sugiono (2010) ANALISIS PENGARUH PENCITRAAN, PROMOSI, DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP MINAT KULIAH DI DIPLOMA III FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS DIPONEGORO. Undergraduate thesis, UNIVERSITAS DIPONEGORO.

[img]
Preview
PDF - Published Version
931Kb

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh faktor pencitraan, promosi, dan kualitas pelayanan terhadap minat kuliah di Diploma III FE Undip. Penelitian ini menunjukkan bahwa pada data tahun 2003-2009, terjadi kecenderungan penurunan jumlah peminat atau mahasiswa baru yang ingin melanjutkan ke program Diploma III FE Undip, jika dibandingkan dengan program strata 1 (S1), tampak terjadi ketimpangan jumlah peminat atau mahasiswa baru yang ingin melanjutkan ke jenjang perguruan tinggi di Fakultas Ekonomi Universitas Diponegoro. Penelitian ini dilakukan dengan metode regresi, dimana untuk mencapai tujuan pertama yaitu menganalisis pengaruh pencitraan, promosi, dan kualitas pelayanan terhadap minat kuliah adalah dengan menggunakan analisis regresi. Regresi berguna dilakukan terhadap model lebih dari satu variabel bebas, untuk diketahui pengaruhnya terhadap variabel terikat. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa seluruh variabel baik itu pencitraan, promosi dan kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat kuliah, sedangkan untuk penelitian masing-masing variabel bebas, juga terhadap pengaruh yang positif dan signifikan terhadap variabel minat. Kesimpulan dari penelitian ini adalah masing- masing variabel bebas baik itu pencitraan, promosi dan kualitas pelayanan memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap variabel minat.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords:Minat kuliah, pencitraan, promosi , kualitas pelayanan
Subjects:H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
Divisions:Faculty of Economics and Business > Department of Management
ID Code:23110
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:14 Oct 2010 10:56
Last Modified:14 Oct 2010 11:05

Repository Staff Only: item control page