PEMODELAN DATA DERET WAKTU MENGGUNAKAN MIXTURE AUTOREGRESSIVE (MAR) (Penerapan Pada Data Indeks Harga Saham Gabungan)

ESTI ULIN NIKMAH, ESTI ULIN (2010) PEMODELAN DATA DERET WAKTU MENGGUNAKAN MIXTURE AUTOREGRESSIVE (MAR) (Penerapan Pada Data Indeks Harga Saham Gabungan). Undergraduate thesis, FACULTY OF MATHEMATICS AND NATURAL SCIENCES.

[img]
Preview
PDF
59Kb

Abstract

Model deret waktu ARIMA yang digunakan untuk memodelkan data di bidang ekonomi sering menghasilkan ragam yang tidak homogen (heteroskedastisitas). Salah satu model deret waktu yang dapat memodelkan karakteristik data heteroskedastis dan multimodal adalah model Mixture Autoregressive (MAR). Model MAR (2; p_1,p_2 ) merupakan model alternatif yang paling sederhana dari model MAR (K;p_1,p_2 ). MAR (2;p_1,p_2 ) dapat memodelkan data deret waktu dengan memecah model tersebut menjadi dua komponen model AR yang berdistribusi normal, yaitu model AR berorde p_1 dan p_2 dengan proporsi tertentu pada masing-masing komponen. Pendugaan parameter model MAR dilakukan dengan pendekatan algoritma Expectation Maximization (EM). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membuat model MAR (2;p_1,p_2 ) pada data deret waktu dan meramalkan enam periode ke depan data deret waktu tersebut. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data IHSG bulanan dari Juli 1997 sampai dengan September 2009. Hasil analisis menunjukkan bahwa data IHSG menghasilkan model MAR (2;1,1) dan hasil ramalan menunjukkan bahwa data IHSG selama lima periode ke depan mengalami kenaikan.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords:multimodal, mixture autoregressive, algoritma EM, IHSG
Subjects:Q Science > QA Mathematics
Divisions:Faculty of Science and Mathematics > Department of Mathematics
ID Code:22371
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:01 Oct 2010 11:22
Last Modified:01 Oct 2010 11:22

Repository Staff Only: item control page