PENINGIKATAN KUALITAS MINYAK GORENG BEKAS MELALUI PROSES ADSORBSI DENGAN ADSORBENT ZEOLIT

Haryani, Kristinah and Widayat, Widayat (2005) PENINGIKATAN KUALITAS MINYAK GORENG BEKAS MELALUI PROSES ADSORBSI DENGAN ADSORBENT ZEOLIT. Documentation. FAKULTAS TEKNIK.

[img]
Preview
PDF - Published Version
248Kb
[img]PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

1224Kb

Abstract

Minyak goreng sangat diperlukan dalam proses pengolahan bahan pangan sebagai medium penghantar panas juga untuk menambah rasa gurih, nilai gizi dan kalori dalam bahan pangan. Penggunaan kembali minyak goreng bekas secara berulang — ulang akan menurunkan mutu bahan pangan yang digoreng akibat terjadinya kerusakan pada minyak yang digunakan. Minyak akan mengalami kerusakan apabila mengalami pemanasan berulang kali, kontak dengan air, udara dan logam. Pada minyak goreng bekas yang telah rusak akan terbentuk senyawa — senyawa yang tidak diinginkan, seperti senyawa polimer, asam lemak bebas, peroksida dan kotoran lain yang tersuspensi dalam minyak. Di sisi lain, alam Indonesia memiliki kandungan zeolit alam yang cukup melimpah dengan kemurnian lebih dari 84 %, misalkan di Lampung dan Malang. Selama ini, zeolit alam hanya digunakan secara langsung sebagai penyubur tanah dan pencampur makanan ternak. Ironisnya, industri — industri kimia di Indonesia banyak menggunakan zeolit sintetis (import), yang harganya sangat mahal. Penelitian ini bertujuan untuk memurnikan kembali minyak goreng bekas sehingga dapat mengurangi senyawa — senyawa yang terbentuk akibat proses kerusakan minyak. Diharapkan minyak hasil pemurnian mempunyai karakteristik minyak goreng segar, memperpanjang umur pemakaian dan aman untuk digunakan kembali. Untuk mengetahui variabel yang paling berpengaruh digunakan metode factorial design. Sedangkan untuk mengetahui pcngaruh variabel utama dalam adsorbsi zeolit alam terhadap minyak goreng bekas digunakan metode statistik dengan membandingkan basil pengamatan dan nilai prediksi. Basil uji pendahuluan menunjukkan bahwa variabel yang paling berpengaruh adalah massa dan diameter zeolit. Bilangan asam optimum sebesar 1,71 dicapai pada berat zeolit 19,07 gram dan diameter zeolit 1,69 mm. Bilangan peroksida sebesar 12,84, kadar air sebesar 1,91 % dan absorbansi sebesar 0,12.

Item Type:Monograph (Documentation)
Subjects:T Technology > T Technology (General) > T201 Patents. Trademarks
ID Code:21760
Deposited By:Mr UPT Perpus 2
Deposited On:03 Sep 2010 09:15
Last Modified:03 Sep 2010 09:15

Repository Staff Only: item control page