STUDI KARAKTERISTIK LIMBAH CAIR INDUSTRI TEMPE DI DESA BANDUNGREJO KECAMATAN MRANGGEN KABUPATEN DEMAK

HANANI DARUNDIATI, YUSNIAR and SANTOSO, LUDFI (2003) STUDI KARAKTERISTIK LIMBAH CAIR INDUSTRI TEMPE DI DESA BANDUNGREJO KECAMATAN MRANGGEN KABUPATEN DEMAK. Documentation. Fakultas Kesehatan Masyarakat.

[img]
Preview
PDF - Published Version
200Kb
[img]PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

810Kb

Abstract

Industri tempe merupakan salah satu jenis industri rumah tangga yang banyak dijumpai di masyarakat. Umumnya, lokasi industri tempe bercampur dengan pemukiman penduduk. Limbah cair yang banyak mengandung bahan organik dan tidak diolah terlebih dulu sebelum dibuang menyebabkan gangguan terhadap masyarakat sekitamya, terutama bau yang ditimbulkan dan pencemaran terhadap air tanah. Di desa Bandungrejo Kecematan Mranggen Kabupaten Demak, terdapat 25 pengusaha tempe yang tidak melakukan pengolahan terhadap limbah cair industri tempenya tersebut. Hal ini jika tidak segera ditangani, akan menimbulkan masalah seperti pencemaran air tanah dan gangguan kesehatan karena penggunaan air tanah yang tercemar tersebut. Untuk dapat membuat mengolah limbah cair industri tempe dengan balk, diperlukan data awal tentang karakteristik limbah tempe, balk itu karakteristik fisik maupun kimia. Tujuan dari penelitian ini ialah untuk mengetahui karakteristik limbah industri tempe berupa suhu, bau, warns, kandungan zat padat terlarut, kandungan zat padat tersuspensi, pH, DO, BOD dan COD. Penelitian bersifat eksploratif dengan metode survei. Pendekatan yang digunakan adalah cross sectional. Penelitian termasuk deskriptif karena hanya bertujuan untuk membuat identifikasi tanpa melakukan pengujian hipotesa. Populasi dalam penelitian ini adalah limbah cair industri tempe yang dihasilkan oleh 25 pengusaha di desa Bandungrejo Kecamatan Mranggen Kabupaten Demak. Sampel penelitian berasal dari 3 pengusaha tempe pada lokasi yang berbeda. Basil penelitian menunjukkan bahwa tidak berbau, warna kuning keruh TDS 3836,7 mg 02/I, TSS 6424,7 mg/I, DO nol mg 02/I, COD 13091,6 mg 02/1, BOD5 6250,4 mg 02/1, pH 4,52, suhu 32,67 °C. Dengan pH yang rendah, DO nol dan COD, BOD5, TDS dan TSS yang tinggi, maka diperlukan unit pengolahan yang mampu mengendapkan zat padat terlarut dan tersuspensi serta menguraikan kandungan bahan organik yang tinggi dan sekaligus meningkatkan pH limbah menjadi netral. Tempe industry is one kind of home industry which is commonly found in Indonesia. Frequently, the location of tempe industries are closed to settlement area. Wastewater from those industries contain much of organic materials, and because of disposing the untreated wastewater, these industries cause several problems to their surroundings and to the people who live near by these industries, such as the spreading of its odor and the contamination of ground water. In Bandungrejo, there are 25 tempe industries which are not treated their wastewater before disposing them into their environment. Wastewater treatment can be done properly if we know about the characteristics of those wastewater, including physical and chemical characteristics. The goal of this research is to define the characteristics of wastewater from tempe industries, i.e. temperature, odor, color, total dissolved solids (TDS), total suspended solids (TSS), pH, dissolved oxygen (DO), biological and chemical oxygen demands (BOD and COD). This is an explorative research using survey method to gather the data. This research is a descriptive study because we only try to identify the characteristics of the wastewater without testing hypothesis. The population is the wastewater from 25 tempe industries on Bandungrejo. The samples was taken from 3 different location of the tempe industries. The data shown that the wastewater are odorless with yellow opaque color, TDS 3836,7 mg/I, TSS 6424,7 mg/1, DO 0 mg 02/1, BOD5 6250,4 mg 02/1, COD 13091,6 mg 02/1, pH 4,52 and the temperature 32,67 °C. The wastewater with low pH value, DO 0 and high value of TDS, TSS, BOD5 and COD need treatment to remove the dissolved and suspended dolids, to decompose the organics materials and also to increase the pH value.

Item Type:Monograph (Documentation)
Subjects:R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions:Faculty of Public Health > Department of Public Health
ID Code:20057
Deposited By:Ms upt perpus3
Deposited On:11 Aug 2010 09:29
Last Modified:11 Aug 2010 09:29

Repository Staff Only: item control page