Selayang Pandang Kaitan Antara Lingkungan, Perilaku, Dan Kanker Serta Cara Pencegahannya

Soebowo, Soebowo (1991) Selayang Pandang Kaitan Antara Lingkungan, Perilaku, Dan Kanker Serta Cara Pencegahannya. Documentation. Diponegoro University Press, Semarang.

[img]
Preview
PDF - Published Version
4Mb

Abstract

Kanker adalah suatu pertumbuhan sel atau jaringan yang tidak normal, sehingga tidak lagi responsif, terhadap mekanisme kontrol pertumbuhan normal, dan biasanya berupa tumor atau suatu pembengkakan. Faktor-faktor yang berpengaruh pada pertumbuhan kanker yaitu : faktor lingkungan seperti bahan kimia yang bersifat karsinogen, virus, sinar ultraviolet, dan bahan beradiasi, serta faktor perilaku manusia dan gaya hidup seperti; pola makan, perilaku seksual, kawin muda dan banyak anak. Kanker merupakan suatu proses yang lama yang merupakan kontak antara manusia dengan bahan karsinogen (semua bahan yang dapat menyebabkan kanker). Proses terjadinya kanker disebut karsinogenesis. Terjadinya kanker membutuhkan beberapa faktor atau agen, yaitu agen inisiasi, promosi, dan faktor waktu. Pencegahan kanker ada 2 macam yaitu pencegahan primer dan pencegahan sekunder. Pencegahan primer yaitu pencegahan sebelum terjadinya kanker, yaitu dengan berusaha menghindarkan diri dari faktor risiko, faktor lingkungan, perilaku dan gaya hidup. Pencegahan sekunder yaitu, pencegahan dengan melakukan deteksi dini dan pengobatan melalui pap smear. Untuk menghindari sedini mungkin kemungkinan terjadi penyakit kanker, perhatikan tujuh peringatan, yang dikenal dengan “WASPADA” yang berarti : W – aktu buang air besar atau kecil ada perubahan kebiasaan atau gangguan A - lat pencernaan terganggu dan susah menelan S – uara serak dan batuk lama tidak sembuh-sembuh P – ayudara atau tempat lain ada benjolan A – ndeng-andeng yang berubah sifatnya makin besar dan gatal D – arah dan lender yang abnormal keluar dari tubuh A - da koreng atau borok yang tak sembuh-sembuh (IP)

Item Type:Monograph (Documentation)
Subjects:R Medicine > R Medicine (General)
Divisions:Faculty of Medicine > Department of Medicine
Faculty of Medicine > Department of Medicine
ID Code:199
Deposited By:Mr. Sugeng Priyanto
Deposited On:20 May 2009 09:31
Last Modified:20 May 2009 09:31

Repository Staff Only: item control page