APLIKASI DAN PENGEMBANGAN SRIKANDI (SISTEM REFERENSI KADASTRAL NASIONAL INDONESIA) DI BPN-RI

Adiyanto, Farid Hendro and Wibisono, Gunawan (2007) APLIKASI DAN PENGEMBANGAN SRIKANDI (SISTEM REFERENSI KADASTRAL NASIONAL INDONESIA) DI BPN-RI. Teknik .

[img]
Preview
PDF - Published Version
12Kb

Abstract

Indonesia mempunyai ribuan pulau dan jutaan bidang tanah yang sudah terdaftar maupun belum terdaftar (±85 juta bidang tanah). Pemetaan dan pendaftaran tanah perlu dilakukan secara cepat dan akurat demi mendukung dan memberikan kepastian hukum atas tanah tersebut. Selain itu, aplikasi GNSS dalam survey dan pemetaan semakin menuntut ketelitian yang tinggi dan produktifitas yang tinggi pula. Hal ini juga berl aku pada pengukuran bidang tanah. Apalagi pengukuran bidang yang dilakuk an di daerah perkotaan yang pergerakan dan perkembanganya dinamis. Beberapa organisasi baik pemerintah maupun swasta telah mengembangkan berbagai sistem pendukung observasi GNSS yang bertujuan untuk meningkatkan ketelitian dan dengan hasil pengukuran secara real time. Salah satu sistem tersebut adalah Continuously Operating Reference Stations (CORS) yang pada awal pengembangannya dulu adalah sebagai infrastruktur pemantau pergerakan geodinamik. Badan Pert anahan Nasional Republik Indonesia sebagai instansi pemerintah yang bertanggung jawab dalam hal administrasi pertanahan di Indonesia sekiranya sangat membutuhkan infrastruktur ini untuk mendukung percepatan pelayanan dalam bidang pendaftaran tanah khususnya pengukuran. Sebagai tahap awal infrastruktur ini dinamakan SRIKANDI (Sistem Referensi Kadastral Nasional Indonesia). Tulisan ini akan menyajikan kajian mengenai urgensi pemanfaatan jaringan ini untuk percepatan pelayanan dan sebagai alternatif pengganti fungsi Titik Dasar Teknis (TDT) yang semakin lama semakin tidak efektif dalam penggunaannya. Lebih jauh lagi, makalah ini juga akan membahas mengenai strategi pengembangan jaringan ini untuk seluruh wilayah Indonesia. Kata kunci : Titik Dasar Teknis, CORS, survei kadastral

Item Type:Article
Subjects:G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General)
G Geography. Anthropology. Recreation > GA Mathematical geography. Cartography
Divisions:Faculty of Engineering > Department of Geodesic Engineering
Faculty of Engineering > Department of Geodesic Engineering
ID Code:19008
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:09 Aug 2010 16:06
Last Modified:01 Dec 2010 07:07

Repository Staff Only: item control page