Perilaku Ibu dalam Menjaga Kesehatan Gigi dan Mulut Anak Usia Prasekolah di Wilayah Puskesmas Kedung Mundu KOta Semarang

Pamunarsih, Pamunarsih (2008) Perilaku Ibu dalam Menjaga Kesehatan Gigi dan Mulut Anak Usia Prasekolah di Wilayah Puskesmas Kedung Mundu KOta Semarang. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF - Published Version
12Kb

Official URL: http://www.fkm.undip.ac.id

Abstract

Awal tumbuh gigi merupakan peristiwa penting dalam proses tumbuh kembang anak, Sekitar 92% anak usia prasekolah atau taman kanak-kanak mengalami gigi berlubang. Fase perkembangan anak usia balita masih sangat tergantung pada pemeliharaan dan bantuan orang dewasa, khususnya dalam memelihara kesehatan gigi dan mulutnya sangat membutuhkan peran seorang ibu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahuui hubungan pengetahuann, sikap, dan praktik ibu dalam menjaga kesehatan gigi dan mulut anak prasekolah dengan status kesehatan gigi dan mulut anaknya Penelitian ini merupakan penelitiann kuantitatif yang menggunakan rancangan Cross Sectional. Sampel adalah ibu dari anak usia prasekolah yang berjumlah 39 orang. Data dianalisis dengan Uji Chi Square, selain itu dilakukan wawancara mendalamm kepada angggota keluarga untuk mengetahui kebenaran jawaban pada penelitian kuantitatif. Status kesehatan gigi anak usia prasekolaah 74% dengan ketegori sedang. Bersadarkan analisa bivariat menunjukkan ada hubungan yang bermakna antara pengetahuan, sikap dan praktik ibu dengan status kesehatan gig dan mulut anak usia prasekolah. Hasil wawancara mendalam menunjukkan praktik ibu yang masih kurang baik dalam menjaga kesehatan gigi dan mulut anaknya. Kata Kunci: pengetahuan, sikap, praktik ibu, karies gigi, anak prasekolah

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions:Faculty of Public Health > Department of Public Health
ID Code:18131
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:29 Jul 2010 10:48
Last Modified:29 Jul 2010 10:48

Repository Staff Only: item control page