KAJIAN PROSPEK PERLUASAN PELABUHAN JAMBI

Wirata, Ivan (2008) KAJIAN PROSPEK PERLUASAN PELABUHAN JAMBI. Masters thesis, program Pascasarjana Universitas Diponegoro.

[img]
Preview
PDF - Published Version
2812Kb

Abstract

Tesis ini bertujuan untuk menganalisis prospek perluasan Pelabuhan Jambi akibat rencana perluasan pelabuhan. Kemajuan ekonomi suatu wilayah tergantung pada ketersediaan sarana dan prasarana pendukung kewilayahan berupa sarana/ prasarana transportasi. Tingkat kemajuan suatu daerah dapat dilihat dari kegiatan atau aktivitas transportasi. Studi ini menggunakan analisis teknis, analisis SWOT dan analisis Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Provinsi Jambi untuk mengkaji kelayakan lokasi pelabuhan, akan didapat identifikasi kondisi, potensi dan permasalahan wilayah dengan aspek-aspek terkait mengenai kelayakan lokasi pelabuhan. Adapun analisis ekonomi mengkaji manfaat langsung maupun manfaat tidak langsung yang didapat dari perluasan pelabuhan. Dalam prospek pengembangan pelabuhan perlu ditinjau pula potensi pelabuhan dan penyesuaian pertumbuhan ekonomi dengan RTRW Provinsi. Analisis Prospek Perluasan Pelabuhan Jambi dengan menggabungkan kedua analisis yaitu analisis kelayakan lokasi pelabuhan, analisis ekonomi, disajikan dalam matriks. Metode penelitian menggunakan data primer dan sekunder. Data primer diperoleh dengan melakukan observasi lapangan dengan pengamatan secara fisik untuk mengetahui fenomena visual yang ada, pemafaatan ruang pelabuhan dan aktifitas pelabuhan. Sedangkan untuk data sekunder diperoleh dengan melakukan survei institusional. Institusi yang dituju untuk mendukung penelitian ini adalah institusi yang membawahi beberapa bidang yang terkait. Hasil analisis menunjukkan bahwa Pelabuhan Muara Sabak adalah lokasi yang paling strategis untuk dikembangkan dengan manfaat ekonomi yang akan didapat yaitu berupa manfaat langsung yaitu Pelabuhan Jambi dapat beroperasi secara mandiri dan setiap usulan pembangunan dari pemerintah Provinsi Jambi tidak membutuhkan tambahan biaya. Manfaat tidak langsung membuat Provinsi Jambi menjadi berkembang dan dapat memacu pertumbuhan ekonomi daerah. The aim of this thesis is to study the expansion prospect of Jambi Port against Port expansion planning. Economic growth of some area depends on the availability of supported infrastructure especially transportation infrastructure. Growth rate can be seen by transportation activity. This thesis used technical analysis, SWOT analysis and Region Spacial Planning of Jambi Province analysis to determine proper port location, identification of condition, potency and problem related to proper port location. Economic analysis studies direct or indirect benefit of port expansion. port potency and customizing between economic growth and Province’s Region Spacial Planning need to be reviewed in port development prospect. Jambi Port expansion analysis used proper port location analysis and economic analysis which shown in matrix. Primary and secondary data are used in this thesis. Primary data gained by physical field observation to see visual phenomena, port space usage and port activity. Besides, secondary data gained by doing institutional survey. Related institutions are used to support the research. The result of analysis shown that Muara Sabak Port is the most strategic location to be developed. The direct benefit is that operation and maintenance cost can be directly covered by revenue of Jambi Port and every development proposal dust not need additional cost. The indirect benefit is that the Jambi Province can develop fast and increase it’s economic growth.

Item Type:Thesis (Masters)
Subjects:T Technology > TH Building construction
Divisions:School of Postgraduate (mixed) > Master Program in Civil Engineering
ID Code:17924
Deposited By:Mr UPT Perpus 2
Deposited On:28 Jul 2010 08:37
Last Modified:28 Jul 2010 08:37

Repository Staff Only: item control page