FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI EFEKTIFITAS IKLAN DALAM MENUMBUHKAN BRAND AWARENESS Studi Pada Program Periklanan Produk Telkom Flexi Pada Mahasiswa Universitas Diponegoro Semarang

PUSPITASARI, INTAN (2009) FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI EFEKTIFITAS IKLAN DALAM MENUMBUHKAN BRAND AWARENESS Studi Pada Program Periklanan Produk Telkom Flexi Pada Mahasiswa Universitas Diponegoro Semarang. Masters thesis, Program Pascasarjana Universitas Diponegoro.

[img]
Preview
PDF - Published Version
451Kb

Abstract

As a cellular telecommunication service company, Telkom is facing dynamic competition. Since Telkom is facing many competitors, Telkom need to be aggressive in improving consumers awareness in order to improve its consumers growth. Based on that, the focus of this research would be “How a advertising program can work effectively in delivering the message in establishing the brand awareness from the producer to the consumers?” To answer the question, data is collected from 150 respondent who were asked to fill the questionnaire about the research variables, i.e: endorser, advertising message, advertising media, advertising effectiveness and brand awareness. Then Structural Equation Modeling (SEM) is used to test the data. The results of the SEM analysis shows that endorser, advertising message, and advertising media found to have a positive and significant impact on advertising effectiveness and the advertising effectiveness found to have a positive and significant impact on the brand awareness. Based on the results, in order to have an advertising that has high effectiveness in improving the brand awareness can be achieved through an approach of three variables which are the endorser selected, advertising message to be delivered weather it is informative or persuasive and the media of the advertising. Sebagai perusahaan yang bergerak di bidang jasa telekomunikasi yang bergerak pada bisnis seluler, Telkom juga menghadapi kompetitor-kompetitor lain yang bergerak di bidang yang sama. Dengan banyaknya kompetitor yang harus dihadapi oleh Telkom, Telkom harus bergerak agresif untuk meningkatkan awareness konsumen dalam rangka meningkatkan pertumbuhan pelanggan. Atas dasar hal tersebut, penelitian ini difokuskan pada masalah : ”Bagaimana program periklanan dapat bekerja secara efektif sebagai sarana penyampaian pesan dalam menumbuhkan brand awareness dari produsen pada konsumen? Untuk menjawab permasalahan yang telah dirumuskan maka perlu diperoleh data yang berkaitan dengan variabel-variabel penelitian. Data mengenai endorser, pesan iklan, media iklan, efektifitas iklan, dan brand awareness dikumpulkan dari 150 responden dengan menggunakan kuesioner. Data yang terkumpul tersebut selanjutnya dianalisis dengan menggunakan teknik analisis Structural Equation Modeling (SEM). Hasil analisis dengan menggunakan SEM menunjukkan bahwa endorser, pesan iklan, dan media iklan terbukti memiliki pengaruh positif yang signifikan terhadap efektifitas iklan dan efektifitas iklan terbukti berpengaruh positif dan signifikan terhadap brand awareness. Berdasarkan hasil analisis, maka untuk dapat menghasilkan sebuah iklan yang memiliki efektifitas yang tinggi dalam meningkatkan brand awareness dapat dilakukan dengan pendekatan tiga buah variabel, yaitu dengan memperhatikan endorser yang digunakan dalam iklan, memperhatikan pesan yang akan disampaikan dalam iklan apakah bersifat informatif atau mengajak konsumen serta dengan memperhatikan media yang digunakan untuk beriklan.

Item Type:Thesis (Masters)
Subjects:H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions:School of Postgraduate (mixed) > Master Program in Management
ID Code:17827
Deposited By:Mr UPT Perpus 2
Deposited On:27 Jul 2010 13:47
Last Modified:27 Jul 2010 13:47

Repository Staff Only: item control page