Yulimar , Vidi Arini (2006) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENGADOPSIAN ELECTRONIC COMMERCE DAN PENGARUHNYA TERHADAP KINERJA PERUSAHAAN (Studi pada Perusahaan Kecil dan Menengah di Indonesia). Masters thesis, Program Pasca Sarjana Universitas Diponegoro.
| PDF - Published Version 432Kb |
Abstract
E-commerce has been giving a lot of benefits to small and medium enterprises (SMEs), but there are only a few SMEs which have adopted it. Therefore, it is necessary to find out what are the factors that support SMEs to adopt E-commerce and the effect of the adoption to SMEs’ performance. So far, researches on E-commerce have been done on foreign-large-scale businesses, while researches on SMEs especially about the adoption of E-commerce have been a few. That is why this research will discuss the adoption of E-commerce on Indonesian SMEs and will include the factors that support E-commerce adoption and performance improvement as the effect of the adoption. The problems in this research are elaborated into research questions, i.e. do compatibility, top management support, organizational readiness, external pressure, and perceived benefits have significant positive effect to E-commerce adoption? And does the adoption have significant positive effect to company’s performance? The purpose of this research is to analyze factors that support E-commerce adoption on Indonesian SMEs and to analyze whether the adoption improves the performance of the SMEs. The analyzing technique used in this research is Structural Equation Modeling (SEM). This technique is chosen because it is the second generation of multivariate analyzing technique that enables researchers to test the relation between complex variables to get an overall view of the whole model. Besides, SEM can also test a series of a complicated relation simultaneously. The results of this research explain that compatibility, top management support, organizational readiness, external pressure, and perceived benefits have significant positive effect to E-commerce adoption, and the adoption have significant positive effect to company’s performance. E-commerce mempunyai manfaat yang sangat besar bagi UKM, tetapi saat ini hanya sedikit UKM yang telah mengadopsi E-commerce. Oleh karena itu, perlu diketahui sebenarnya faktor-faktor apa saja yang mendorong UKM untuk mengadopsi E-commerce dan apakah pengadopsian E-commerce tersebut meningkatkan kinerja perusahaan. Selama ini penelitian mengenai E-commerce hanya dilakukan pada bisnis yang berskala besar saja dan di luar Indonesia, sedangkan studi di perusahaan kecil dan menengah terutama tentang pengadopsian E-commerce masih belum banyak dilakukan. Oleh karena itu, penelitian ini akan membahas tentang pengadopsian E-commerce di perusahaan kecil dan menengah di Indonesia dimana penelitian ini mencakup tentang faktor-faktor yang mendorong pengadopsian E-commerce dan peningkatan kinerja yang merupakan dampak dari pengadopsian E-commerce. Permasalahan dalam penelitian dijelaskan oleh 6 pertanyaan penelitian, yaitu apakah kompatibilitas, dukungan manajemen puncak, kesiapan organisasional, dorongan eksternal, dan manfaat yang dirasakan mempunyai pengaruh positif signifikan terhadap pengadopsian E-commerce, dan apakah pengadopsian E-commerce mempunyai pengaruh positif signifikan terhadap kinerja perusahaan. Sedangkan tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisa faktor-faktor yang mempengaruhi pengadopsian E-commerce di perusahaan kecil dan menengah di Indonesia dan untuk menganalisa apakah pengadopsian E-commerce meningkatkan kinerja perusahaan kecil dan menengah di Indonesia. Teknik analisis yang dipilih adalah Structural Equation Modeling (SEM). Teknik ini dipilih karena SEM adalah generasi kedua teknik analisis multivariat yang memungkinkan peneliti untuk menguji hubungan antara variabel yang kompleks untuk memperoleh gambaran menyeluruh mengenai keseluruhan model. Selain itu, SEM juga memungkinkan pengujian sebuah rangkaian hubungan yang relatif ‘rumit’ secara simultan. Dari penelitian ini, diperoleh hasil bahwa kompatibilitas, dukungan manajemen puncak, kesiapan organisasional, dorongan eksternal, dan manfaat yang dirasakan mempunyai pengaruh positif signifikan terhadap pengadopsian E-commerce, dan pengadopsian E-commerce tersebut mempunyai pengaruh positif signifikan terhadap kinerja perusahaan.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
Divisions: | School of Postgraduate (mixed) > Master Program in Management |
ID Code: | 17595 |
Deposited By: | Mr UPT Perpus 1 |
Deposited On: | 27 Jul 2010 08:17 |
Last Modified: | 27 Jul 2010 08:17 |
Repository Staff Only: item control page