EFEKTIFITAS BEBERAPA TAHAP WAKTU KONTAK TERHADAP ANGKA KUMAN UDARA SETELAH DISTERILISASI DENGAN ULTRA VIOLET DI RUANG OPERASI RSUD PURWODADI

TRIYANTA, TRIYANTA (2001) EFEKTIFITAS BEBERAPA TAHAP WAKTU KONTAK TERHADAP ANGKA KUMAN UDARA SETELAH DISTERILISASI DENGAN ULTRA VIOLET DI RUANG OPERASI RSUD PURWODADI. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF - Published Version
28Kb

Official URL: http://www.fkm.undip.ac.id

Abstract

Tingginya insiden luka operasi akan memperbesar terjadinya penyakit infeksi nosokomial. Salah satu penyebab adalah rendahnya kualitas udara ruang operasi di rumah sakit. Tindakan untuk meningkatkan kualitas udara di ruang operasi adalah pembarsihan ruang secara menyeluruh dan sterilisasi ruang dengan sinar ultra violet secara benar. Lamanya pelaksanaan sterilisasi ultra violet yang selama ini dilakukan oleh RSUD Purwodadi adalah hanya satu jam dan dilaksanakan setiap pagi hari sebelum kegiatan pembedahan dimulai. Penelitian dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui perbedaan efektifitas beberapa tahap waktu kontak terhadap kuman udara yang dilihat pada penurunan kuman udara setelah dilakukan sterilisasi selama satu jam dengan sinar ultra violet diruang operasi RSUD Purwodadi. Jenis penelitioan yang digunakan adalah explanatori atau penelitian penjelasan karena bersifat menjelaskan hubungan antara variabel penelitian melalui pengiji hipotesis. Metode yang digunakan adalah metode eksperimental. Populasi dalam penelitian adalah semua mikroorganisme dalam ruang operasi RSUD Purwodadi,sedangkan sampelnya adalah kuman diudara ruang operasi RSUD Purwodadi. dari hasil penelitian didapatkan bahwa hasil pemekrisaan angka kuman udara sebelum dilakukan sterilisasi berkisar 1053,8-1060,8 koloni/m3 dan setalah dilakukan sterilisasi selama 1 jam dengan Ultra Violet angka kuman udaranya berkisar 360,2 koloni/m3 pada waktu kontak 0 menit sampai gengan 916 koloni/m3 pada waktu kontak 120 menit. Hasil analisis of varians sebelum sterilisasi menunjukkan bahwa masing-masing pre test terhadap waktu kontak tidak memberi pengaruh yang berbeda terhadap angka kuman udara atau tidak bermakna.Dari analisis of varians setelah sterilisasi selama 1 jam dengan ultra violet menunjukkan bahwa masing-masing tahap waktu kontak memberi pengaruh yang berbeda terhadap angka kuman udara karena nilai p value Lá(0,05). Sterilisasi ruang operasi dengan ultra violet selama 1 jam yang dilakukan oleh RSUD Purwodadi belum dapat menurunkan angka kuman udara sesuai standar Permenkes No.986/Menkes/Per/XI/1992 sebesar kurang dari 350 koloni/m3. Maka perlu penambahan lamanya penyinaran ultra violet dari 1 jam menjadi 2-4 jam dam penambahan jumlah lampu ultra violet yang terpasang. Kata Kunci: Sterilisasi ultra violet,Angka kuman udara,RSUD Purwodadi. Sterilisasi ultra violet,Angka kuman udara,RSUD Purwodadi.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions:Faculty of Public Health > Department of Public Health
ID Code:16782
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:15 Jul 2010 14:59
Last Modified:15 Jul 2010 14:59

Repository Staff Only: item control page