Pengaruh Kredit Sapi Perah terhadap Pendapatan Peternak Sapi Perah Anggota Koperasi “Andini Luhur” Di Kecamatan Getasan Kabupaten Semarang. (The Influence of Loan on the Income of “Andini Luhur” Dairy Farmer Cooperative Members in Getasan District Semarang Regency).

Rika, Rika (2009) Pengaruh Kredit Sapi Perah terhadap Pendapatan Peternak Sapi Perah Anggota Koperasi “Andini Luhur” Di Kecamatan Getasan Kabupaten Semarang. (The Influence of Loan on the Income of “Andini Luhur” Dairy Farmer Cooperative Members in Getasan District Semarang Regency). Undergraduate thesis, Fakultas Peternakan UNDIP.

[img]
Preview
PDF
41Kb

Official URL: http://www.fp.undip.ac.id

Abstract

RINGKASAN RIKA. H2D 004 179. 2009. Pengaruh Kredit Sapi Perah terhadap Pendapatan Peternak Sapi Perah Anggota Koperasi “Andini Luhur” Di Kecamatan Getasan Kabupaten Semarang. (The Influence of Loan on the Income of “Andini Luhur” Dairy Farmer Cooperative Members in Getasan District Semarang Regency). (Pembimbing : DYAH MARDININGSIH dan TITIK EKOWATI) Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui pendapatan dari usaha sapi perah dan pengaruh pemberian kredit terhadap pendapatan peternak sapi perah anggota koperasi “Andini Luhur”. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan September s/d Oktober 2008, lokasi yang dipilih untuk penelitian adalah Kecamata Getasan Kabupaten Semarang. Metode penelitian yang digunakan adalah metode Survey. Metode pengambilan sampel menggunakan metode sensus, yaitu mengambil keterangan dari keseluruhan unit populasi. Jumlah Responden yang diambil adalah sebanyak 20 orang peternak anggota koperasi “Andini Luhur” yang mengambil kredit. Data yang digunakan adalah data primer dan sekunder. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif kualitatif-kuantitatif dan analisis statistik Regresi Linier Sederhana dengan memanfaatkan program komputer berbasis windows berupa Statistical Package for Social Sciences (SPSS) 11,5. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata pendapatan peternak per bulan sebesar Rp. 815.167,97 dengan rata-rata kepemilikan ternak sebanyak 6,76 Satuan Ternak (ST). Hasil analisis regresi linier sederhana menghasilkan persamaan regresi Y= -1.103.915 + 0,707X yang menunjukkan bahwa apabila terjadi peningkatan sisa angsuran sebesar Rp. 1 maka pendapatan juga akan meningkat sebesar Rp. 0,707, hal ini berarti sisa angsuran berpengaruh terhadap pendapatan. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa dengan adanya pemberian kredit sapi perah berpengaruh nyata terhadap pendapatan yang diterima oleh peternak. Kata Kunci : kredit, koperasi, pendapatan, dan sapi perah

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:S Agriculture > S Agriculture (General)
S Agriculture > SF Animal culture
Divisions:Faculty of Animal and Agricultural Sciences > Department of Animal Agriculture
ID Code:16561
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:13 Jul 2010 11:44
Last Modified:13 Jul 2010 11:44

Repository Staff Only: item control page