Persepsi Lansia Middle Age yang Menjelang Pensiun tentang Perannya setelah Pensiun di Kelurahan Pule Kecamatan Selogiri Kabupaten Wonogiri

Handayani, Restu (2007) Persepsi Lansia Middle Age yang Menjelang Pensiun tentang Perannya setelah Pensiun di Kelurahan Pule Kecamatan Selogiri Kabupaten Wonogiri. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]PDF
Restricted to Registered users only

2670Kb

Abstract

Peran setelah pensiun adalah sikap, perilaku, dan tujuan yang diharapkan dari seseorang yang telah berhenti dari pekerjaannya. Persepsi peran tersebut mencakup persepsi sebelum pensiun, sesudah pensiun, tentang pensiun, dan perubahan peran yang terjadi setelah pensiun. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa persepsi Lansia middle age yang menjelang pensiun tentang perannya setelah pensiun. Jenis penelitian adalah kuantitatif dengan metode pendekatan deskriptif analitik. Sample penelitian sebanyak 36 orang, diperoleh dengan tehnik purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan Lansia middle age mempersepsikan cukup baik tentang perannya sebelum pensiun (61.1%), Lansia middle age mempersepsikan baik tentang perannya setelah pensiun (63.9%), Lansia middle age mempersepsikan cukup baik tentang pensiun (94.4%), dan Lansia middle age mempersepsikan cukup baik tentang perubahan peran setelah pensiun (69.4%). Lansia middle age yang menjelang pensiun mempersepsikan cukup baik tentang perannya setelah pensiun. Keluarga sangat diperlukan dalam memberikan dukungan kepada Lansia yang menjelang pensiun dan perawat dapat memberikan informasi tentang aktivitas yang dilakukan oleh Lansia setelah pensiun untuk mencegah terjadinya post power syndrom.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords:persepsi Lansia, peran, pensiun
Subjects:R Medicine > RT Nursing
Divisions:Faculty of Medicine > Department of Nursing
Faculty of Medicine > Department of Nursing
ID Code:16284
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:09 Jul 2010 13:46
Last Modified:09 Jul 2010 13:46

Repository Staff Only: item control page