Asifah, Maya (2007) Studi Deskriptif Yang Berhubungan Dengan Kejadian Luar Biasa (KLB) Demam Berdarah Dengue (DBD) Di Wilayah Kerja Puskesmas Kartasura Kabupaten Sukoharjo. Undergraduate thesis, Diponegoro University.
PDF Restricted to Registered users only 22Kb | ||
PDF Restricted to Registered users only 68Kb | ||
PDF Restricted to Registered users only 116Kb | ||
PDF Restricted to Registered users only 34Kb | ||
PDF Restricted to Registered users only 36Kb | ||
PDF Restricted to Registered users only 14Kb | ||
| PDF 18Kb |
Abstract
Latar belakang laporan kesehatan dunia tahun 1996 menyatakan peningkatan penyakit menular merupakan suatu peringkat bawah. Selama ini masalah pemeliharaan kesehatan dan kesejahteraan secara umum terabaikan. Demam Berdarah Dengue (DBD) mempunyai sifat akut terutama menyerang anak-anak dan menimbulkan kematian. Kasus DBD di Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah pada bulan Januari 2007 ini melonjak hingga 800% dibandingkan bulan lalu. Selama satu bulan tercatat ada 19 kasus DBD dan dua dintaranya berakhir dengan kematian. Menurut Kepala Dinas Kesehatan Sukoharjo, Puskesmas Kartasura merupakan Puskesmas yang mendapatkan perhatian khusus karena merupakan kecamatan yang mempunyai peningkatan dari jumlah kasus dalam waktu lima tahun terakhir.Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran mengenai faktor-faktor yang behubungan dengan KLB DBD di wilayah puskesmas Kartasura. Metode penelitian ini merupakan penelitian survey dengan metode deskriptif dengan jumlah sample sebanyak 60 responden. Pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa jumlah responden yang terkena DBD pada usia 21-30 tahun, dan berjenis kelamin laki-laki. Responden sebagian besar berada pada lingkungan fisik buruk sebesar 81,7%, lingkungan biologi baik sebesar 55%, lngkungan kimia baik sebesar 56,7%,dan lingkunagan sosial buruk sebesar 63,3%. Kesimpulan dari penelitian ini bahwa penderita DBD berada pada lingkungan fisik dan sosial buruk.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | KLB, DBD. |
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Faculty of Medicine > Department of Nursing Faculty of Medicine > Department of Nursing |
ID Code: | 16199 |
Deposited By: | INVALID USER |
Deposited On: | 09 Jul 2010 13:44 |
Last Modified: | 09 Jul 2010 13:44 |
Repository Staff Only: item control page