HUBUNGAN ANTARA ASPEK PSIKOSOSIAL DENGAN ASUPAN ZAT GIZI PADA KELOMPOK LANJUT USIA ANGGORA PEPABRI DI KELURAHAN GISIK DRONO KECAMATAN SEMARANG BARAT KOTAMADIA SEMARANG

AFIEF , DESIE FRIHANDINI (1994) HUBUNGAN ANTARA ASPEK PSIKOSOSIAL DENGAN ASUPAN ZAT GIZI PADA KELOMPOK LANJUT USIA ANGGORA PEPABRI DI KELURAHAN GISIK DRONO KECAMATAN SEMARANG BARAT KOTAMADIA SEMARANG. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF - Published Version
16Kb

Official URL: http://www.fkm.undip.ac.id

Abstract

Pemenuhan kebutuhan akan zat-zat gizi yang baik masih tetap diperlukan oleh manusia lanjut usia untuk meningkatkan kualitas hidup mereka. Dengan keadaan gizi yang bik diharapkan lansia akan tetap sehat dan mampu berkarya, sehinga usia produktif dapat ditingkatkan dan lansia tetap dapta ikut srta berpartisipasi dalam pembangunan. Proses penuaan dalam tubuh juga mempengaruhi masuknya zat gizi yang dibutuhkan tubuh, sehingga manusia lansia dapat pula dimasukkan kecamatan dalam kelompok tentan gizi. Timbulnya kerentanan terhadap kondisi gizi disebabkan adanya faktor-faktor penyulit, meliputi perubahan-perubahan yang terdapat pada lansia, baik perubahan fisik maupun psikososial. Bertitik tolak dari hal tersebut maka rumusan maslah penelitian yaitu: adakah hubungan antara spek psikososial dengan asupan zat gizi pada lansia. Tujuan umum penen adalah mengetahui hubungan antara aspek psikososial dengan asupan zat gizi pada lansia, sedangkan tujuan khusus meliputi: mengetahui hubungan antara kejadian pensiun. Peristiwa kehilangan pasangan srta kedudukan dalam keluarga dan masyarakat dengan asupan zat gizi pada manula. Penelitian ini adalah penelitian penjelasan dengan metoda survai dan pendekatan belah lintang. Populasi penelitian adalah seluruh anggota PEPABRI Ranting 06 Anak Cabang 05 Kelurahan Gisik Drono Kecamatan Semarang Barat. Pengambilan sampel secara purposif dengan umur dan riwayat penyakit sebagai variabel kontrol lu penentuannya sehingga jumalh sampel terpilih sebanyak 55 orang. Rerata supan energi, protein dan kalsium pada kedua kelompok sampel (pria dan wanita) berada dibawah kecukupan yang dianjurkan sedang pada kedua kelompok sampel mencapai di atas kecukupan yang dianjurkan. Tidak terdapat perbedaan aupan energi, protein, kalsium dan zat besi pada kedua kelompok sampel berdasarkan jenis kelamin tersebut. Hubungan antara kejadian pensiun dengan asupan zat gizi lansia tidak bermakna, karen dimungkinkan sudah tidak merupakan “stress akut” akan tetapi bila dikontrol dengan variabel jenis kelamin (pria) dan pendapatan perkapita (diatas garis kemiskinan) hubungan ini menjadi positif bermakna untuk asupan protein. Hubungan antara peristiwa kehilangan pasangan dengan asupan zat gizi tidak bermakna, dan hubungan menjadi positif bermakna untuk asupan protein dan zat besi bila dikontrol dengan variabel pendidikan (diatas SD) dan pendapatan perkapita. Hubungan antara kedudukan dalam keluarga dengan asupan zat gizi tidak bermakna meskipun dikontrol dengan variabel jenis kelamin, pendidikan dan pendapatan. Hubungan antara kedudukan dalam masyarakat dengan asupan protein, kalsium dan zat besi tidak bermakna kecuali yang asupan energi dan apabila dikontrol dengan variabel jenis kelamin (pria), pendidkan (dibawah SD) dan pendapatan perkapita hubungan menjadi positif bermakna. Hasil penelitian ini diharapkandapt dipakai sebagai bahan untuk memeberikan informasi mengenai pentingnya konsumsi makanan lansia dengan segala spek yang memperngaruhi termasuk di dalamnya aspek psikososial lansia,baik kepada para lansia sendiri atau penentu makanan mereka, serta melihat manfaat dari organisasi sosial yang mereka ikuti, akan sangat berarti bagi para pansia untuk mengikuti organisasi sosial yang ada di lingkungan sekitarnya. Kata Kunci: ASUPAN ZAT GIZI PADA LANSIA

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions:Faculty of Public Health > Department of Public Health
ID Code:16157
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:08 Jul 2010 09:57
Last Modified:08 Jul 2010 09:57

Repository Staff Only: item control page