MEMBANGUN CITRA PERUSAHAAN MELALUI PROGRAM DESAKU HIJAU (Studi Pada PT HM Sampoerna di Pekalongan)

uwita , Vera Retno J (2006) MEMBANGUN CITRA PERUSAHAAN MELALUI PROGRAM DESAKU HIJAU (Studi Pada PT HM Sampoerna di Pekalongan). Masters thesis, Program Pasca Sarjana Universitas Diponegoro.

[img]
Preview
PDF - Published Version
358Kb

Abstract

The purpose of this research is to test the influences of Green advertising, product and perceived value toward consumer’s perception in order to build company image through Desaku Hijau Program. By using variables which refers to previous research done by Subhabrata Banerjee,Charles S Gulas dan Easwar Iyer 1995, Nha Nguyen dan Gaston LeBlanc 1998, Barbara A Lafferty;Ronald E Goldsmith; Stephen J Newell. 2002, Nigel K.LI.Pope, Kevin E.Voges dan Mark Brown, 2004, Howard Barich;,Philip Kotler,1991,discovered the influence of green advertising, product and perceived value to consumer’s perception in building company image and also direct influence of each variables in building company image. The samples of this research is people in pekalongan where program Desaku Hijau taken place and consisted of a hundred and two respondents. Structural Equation Modeling (SEM) was run by an AMOS software for data analysis. The result of the analysis showed that green advertising, product and perceived value are together influence company image in two ways indirectly through consumer perception and directly to company image. However, among the three variables, green advertising directly gave positive influence in building company image better than product and perceived value. In accordance to mentioned above it is suggested to management in PT HM Sampoerna to continue such green advertising to increase the image of the company. .As future research it is recommended to conduct a research on other factors building company image beside green advertising, product and perceived value. Penelitian ini ditujukan untuk menguji pengaruh iklan hijau, produk dan nilai yang dirasa terhadap persepsi konsumen dalam rangka membangun citra perusahaan melalui kegiatan program Desaku Hijau. Dengan menggunakan variabel berdasarkan penelitian sebelumnya yang dilakukan Subhabrata Banerjee,Charles S Gulas dan Easwar Iyer 1995, Nha Nguyen dan Gaston LeBlanc 1998, Barbara A Lafferty;Ronald E Goldsmith; Stephen J Newell. 2002, Nigel K.LI.Pope, Kevin E.Voges dan Mark Brown, 2004, Howard Barich;,Philip Kotler,1991 ditemukan adanya pengaruh iklan hijau, produk, nilai yang dirasa terhadap persepsi konsumen yang pada akhirnya akan membangun citra perusahaan dan juga pengaruh langsung dari masing-masing variabel dalam membangun citra perusahaan. Sampel penelitian ini adalah konsumen rokok di Pekalongan dimana kegiatan program Desaku Hijau dilaksanakan sejumlah 102 respodent. Structural Equation Modeling (SEM) yang dijalankan dengan perangkat lunak AMOS, digunakan untuk menganalisis data, Hasil analisis menunjukkan bahwa iklan hijau, produk dan nilai yang dirasa secara bersama-sama berpengaruh positif pada pembangunan citra perusahaan baik secara tidak langsung yaitu melalui persepsi konsumen maupun secara langsung.. Namun demikian dari tiga variabel dalam penelitian ini, iklan hijau memberikan pengaruh langsung positif pada pembangunan citra perusahaan lebih besar dibandingkan variabel produk dan variabel nilai yang dirasa. Berdasarkan hal tersebut, disarankan kepada manajemen PT HM Sampoerna untuk tetap melanjutkan komunikasi iklan hijau untuk meningkatkan citra perusahaan.Adapun sebagai penelitian yang akan datang disarankan untuk meneliti faktor pembentuk citra perusahaan lainnya disamping iklan, produk dan nilai yang dirasa. Kata Kunci: iklan hijau, produk, nilai yang dirasa, persepsi

Item Type:Thesis (Masters)
Subjects:H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions:School of Postgraduate (mixed) > Master Program in Management
ID Code:15931
Deposited By:Mr UPT Perpus 1
Deposited On:07 Jul 2010 08:47
Last Modified:07 Jul 2010 08:47

Repository Staff Only: item control page