PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI POLA PENYAKIT ANAK USIA SEKOLAH UNTUK PERENCANAAN PROGRAM UKS DI PUSKESMAS KABUPATEN SEMARANG

Rahayu, Sri Ratna (2006) PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI POLA PENYAKIT ANAK USIA SEKOLAH UNTUK PERENCANAAN PROGRAM UKS DI PUSKESMAS KABUPATEN SEMARANG. Masters thesis, program Pascasarjana Universitas Diponegoro.

[img]
Preview
PDF - Published Version
3968Kb

Abstract

Anak usia sekolah mempunyai peranan penting dalam pembangunan kesehatan, karena masa anak merupakan waktu yang tepat untuk meletakkan landasan yang kokoh bagi terwujudnya manusia yang berkualitas. Untuk mewujudkan manusia yang berkualitas dibutuhkan pendidikan di sekolah. Kesempatan belajar tersebut membutuhkan kondisi fisik yang prima yaitu tubuh yang sehat. UKS adalah salah satu program yang berkaitan dengan kesehatan anak sekolah. Berdasarkan studi pendahuluan, saat ini program UKS masih belum dapat melaksanakan tindakan promotif, preventif, kuratif dalam mengatasi kejadian penyakit yang banyak diderita oleh anak usia sekolah. Kondisi ini disebabkan karena perencanaan yang dilakukan program UKS belum berdasarkan data dan informasi yang terkait dengan pola penyakit anak usia sekolah. Kendala yang menyebabkan belum adanya informasi pola penyakit anak usia sekolah tersebut adalah sistem pencatatan dan pelaporan masih “paper based”, data belum lengkap, dan penyampaian informasi belum dapat dalam bentuk grafik atau tabel. Tujuan penelitian ini adalah mengembangkan sistem informasi pola penyakit anak usia sekolah yang dapat digunakan untuk perencanaan program UKS bagi puskesmas di Kabupaten Semarang. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan menerapkan metode pengembangan FAST dengan 7 tahap pengembangan, sedangkan rancangan penelitian adalah post test only design. Subyek penelitian adalah kepala puskesmas, koordinator program UKS, koordinator program pengobatan dan petugas SP3. Analisis data yang digunakan adalah analisis isi untuk hasil wawancara dan analisis diskriptif untuk hasil uji coba sistem sesudah sistem baru di uji coba. Hasil penelitian ini mengembangkan sistem informasi pola penyakit anak usia sekolah, yang dapat digunakan untuk perencanaan program UKS di puskesmas Kabupaten Semarang. Pengembangan sistem informasi meliputi rancangan model, rancangan antarmuka, rancangan input, rancangan output dan rancangan basis data, selanjutnya dilanjutkan dengan implementasi sistem baru sehingga menghasilkan sistem informasi pola penyakit anak usia sekolah sebagai referensi dasar untuk perencanaan program UKS di puskesmas Kabupaten Semarang. Hasil uji coba sistem untuk aksesibilitas menyimpulkan bahwa sistem baru menghasilkan informasi lebih mudah diakses, lebih lengkap dan lebih jelas dalam penyajian informasi dibandingkan dengan sistem yang lama, karena didukung dengan adanya sistem komputerisasi. School age children have an important role in health development. On this group, we create a good basic to realize a qualified human. Therefore, it needs to educate them. Learning process needs a healthy body. School Health Effort is one of the programs related to health of school age children. Based on the previous study, program of School Health Effort has not implemented promotive, preventive, curative action to overcame the occurrence of disease that are suffered by school age children. Data and information related to diseases pattern of school age group has not been used in making a planning of School Health Effort program. Reporting and recording process is still based paper. Aim of research was to develop information system of disease pattern of school age children for planning of School Health Effort program at the Health Center in Distric of Semarang. This was a qualitative research using seven development steps of FAST ( Framework for The Application of System Techniques) method. Research design was posttest only design . Subject were Head of the Health Center, Coordinator of School Health Effort Program, Coordinator of Curative Program, and SP3 Officer. Data was analyzed by content analysis and descriptive analysis. Development of information system comprises design of model, interface, input, output, and data basis followed by implementation of new system.Finally, it results information system of disease pattern of school age children as basic reference for planning of School Health Effort Program at the Health Center in District of Semarang. New information system results information that it easy to access, more complete, and clearer in giving information than old system because it is supported by a computer system.

Item Type:Thesis (Masters)
Subjects:H Social Sciences > HV Social pathology. Social and public welfare
Divisions:School of Postgraduate (mixed) > Master Program in Public Health
ID Code:15868
Deposited By:Mr UPT Perpus 2
Deposited On:06 Jul 2010 14:36
Last Modified:27 Dec 2010 13:23

Repository Staff Only: item control page