STRATEGI KAMPANYE PASANGAN KANDIDAT TASIMAN-KARTINA SUKAWATI DALAM PILKADA DI KABUPATEN PATI TAHUN 2006

Budhi H, Luhur (2010) STRATEGI KAMPANYE PASANGAN KANDIDAT TASIMAN-KARTINA SUKAWATI DALAM PILKADA DI KABUPATEN PATI TAHUN 2006. Undergraduate thesis, Fisip Universitas Diponegoro.

[img]
Preview
PDF
20Kb

Abstract

Dalam Pilkada Kabupaten Pati tahun 2006 pemenang Pilkada adalah PDIP dengan kandidat Tasiman yang berkoalisi dengan Partai Demokrat dengan kandidat Kartina Sukawati, Tasiman adalah seorang incumbent, tetapi mempunyai track of record yang kurang baik pada masa pemerintahnnya pernah tersangkut kasus korupsi, walau begitu masih dapat memenangkan pilkada pada tahun berikutnya. Apakah ini berkaitan dengan strategi yang digunakan dalam kampanye, apa saja strategi tersebut, dan apa saja kelebihan dan kelemahannya. Penelitian ini dimaksudkan guna menjawab pertanyaan diatas sehingga mendorong peneliti untuk mengambil judul Strategi Kampanye Pasangan Kandidat Tasiman-Kartina Sukawati Dalam Pilkada Di Kabupaten Pati Tahun 2006. Penelitian ini menggunakan sebagian teori dari Rohajat Harun dalam bukunya Komunikasi Politik Sebagai Pengantar mengenai komunikasi politik yaitu bahwa komunikasi politik adalah suatu proses dan kegiatan-kegiatan membentuk sikap dan perilaku politik yang terintegrasi ke dalam suatu sistem politik dengan menggunakan simbol-simbol yang berarti. Menggunakan metode deskriptif yang bertujuan untuk membuat deskripsi, gambaran secara sistematik, faktual dan aktual mengenai fakta-fakta dalam fenomena yang diselidiki. Hasil penelitian berdasarkan analisa hasil temuan di lapangan adalah efektifitas dan optimalisasi dari kerja tim sukses yang dibentuk secara independen oleh pasangan Kandidat Bupati dan Wakil Bupati Tasiman – Kartina Sukawati serta penanganan kampanye yang ditangani secara terstruktur sehingga tercipta efisiensi dan efektifitas dalam pencapaian tujuan. Kesimpulan yang didapat dalam penelitian ini adalah optimalisasi dan efisiensi kinerja dari tim sukses yang maksimal sehingga dapat menghasilkan kemenangan dengan akumulasi suara adalah 195.599 suara dari 421.148 suara atau 46,44%, akan tetapi dalam penelitian ini masih terdapat banyak keterbatasan. Disarankan untuk penelitian dengan tema yang sama agar dapat lebih spesifik dalam mengangkat permasalahan yaitu tentang dana kampaye kandidat Kata Kunci : Pilkada, Strategi Kampanye, Tasiman

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:J Political Science > JA Political science (General)
Divisions:Faculty of Social and Political Sciences > Department of Government Science
ID Code:15494
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:06 Jul 2010 14:01
Last Modified:06 Jul 2010 14:01

Repository Staff Only: item control page