SUBIANTO, ANWAR (2006) PENGARUH PEMANFAATAN REMITAN BURUH MIGRAN TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI WILAYAH DI KABUPATEN CILACAP (Studi Kasus di Kecamatan Adipala, Kecamatan Binangun dan Kecamatan Nusawungu). Masters thesis, Program Pascasarjana Universitas Diponegoro.
PDF - Published Version Restricted to Registered users only 6Mb |
Abstract
Seiring dengan maraknya migrasi tenaga kerja internasional beberapa tahun terakhir dari Indonesia ke negara-negara di kawasan Asia Tenggara, Asia Timur dan Timur Tengah, serta sudah mulai merambah ke beberapa negara di Eropa, Amerika Utara dan Australia, di Kabupaten Cilacap terjadi juga migrasi pekerja ke luar negeri yang menunjukan jumlah yang terus bertambah tiap tahunnya. Upah yang lebih memadai di negara asing menjadi salah satu penyebab kegiatan tersebut terus berlangsung. Sebagai akibat dari tingginya upah tersebut, pengiriman remitan sebagai salah satu hasil kerja di daerah asal juga semakin meningkat. Berdasarkan kondisi tersebut dirumuskan problem statement : pemanfaatan remitan buruh migran, baik untuk konsumsi, investasi maupun tabungan berpengaruh terhadap pertumbuhan ekonomi wilayah yang mendukung perkembangan wilayah di daerah asal migran. Research questiont yang dapat diangkat dalam studi ini adalah : Sejauh mana pemanfaatan remitan buruh migran berpengaruh terhadap pertumbuhan ekonomi wilayah yang mendukung pengembangan wilayah di Kabupaten Cilacap. Memperhatikan luas dan kompleknya permasalahan remitan buruh migran di Kabupaten Cilacap, studi ini dibatasi dengan mengambil kasus studi di Kecamatan Adipala, Kecamatan Binangun dan Kecamatan Nusawungu. Studi ini bertujuan mengetahui pengaruh pemanfaatan remitan buruh migran pada pertumbuhan ekonomi wilayah dan dukungannya bagi pengembangan wilayah sehingga dapat ditempuh suatu langkah produktif yang positif dalam pemanfaatan remitan selanjutnya. Metode Penelitian yang digunakan dalam studi ini adalah metofe survei dengan anlisis deskriptif kuantitatif sebagai berikut: 1. Analisis Hubungan Besaran Remitan dengan Pertumbuhan Ekonomi Wilayah; 2. Analisis Sebaran dan Besaran Remitan Buruh Migran; 3. Analisis Pengembangan Wilayah di Kabupaten Cilacap. Berdasarkan temuan studi dapat disimpulkan bahwa (1) besaran dan sebaran remitan tergantung pada negara tempat bekerja dan lama bekerja dan variatif per desa, (2) kegiatan ekonomi yang memanfaatkan remitan berpengaruh secara signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi wilayah, (3) selain itu juga kegiatan tersebut mendukung pengembangan wilayah, (4) Pembelanjaan remitan lebih besar di luar wilayah studi (Kota Kroya), sehingga diperlukan campur tangan pemerintah terutama dalam menumbuhkan enterpreneurship agar pemanfaatan remitan dapat digunakan untuk kegiatan produktif dan investasi, bukan konsumtif semata. Selanjutnya dengan melihat potensi yang ada, baik sumber daya alam, sumber daya manusia maupun sumber daya buatan dapat dilakukan suatu strategi agar pemanfaatan remitan buruh migran dapat mendorong pertumbuhan ekonomi lokal dalam jangka panjang dan berkelanjutan. Along with the hoisterous of international labour migration of Indonesian last some years to nations in South East Asia, Mid-East And East Asian , and also have started to some state in Europe, North America and Australian. And so do in Cilacap Regency happened the worker migration out the country which amount nonstoped increase every year. more adequate salary in foreign state become one of the activity cause non-stoped to take place. In consequence of the height salary, delivery remittance as one of result work to origin area also progressively mount. Pursuant to the condition formulated problem statement : exploiting remittance, good to consumption, invesment and also saving have an effect on to local economic growth supporting regional growth in origin migrant area. Research questiont which can be studied in this study is : How far exploiting migrant labour remittance have an effect on to local economic growth supporting regional growth in Cilacap Regency. This Study aim to know exploiting migrant labor remittance influence at local economic growth and its support for regional growth so that can be gone through by a productive step which are positive in exploiting remittance hereinafter. Research Method used in this study conducted step by step, that is : 1. Analyse Corelation of Remittance Migrant Labor and Economic Growth 2. Analyse Influence Exploiting of Remittance To Regional Economic Growth 3. Analyse Regional Development in Cilacap Regency. Pursuant to finding of inferential study that besaran and swampy forest of remittance of depend on state of place work and longtime of work, economic activity exploiting remittance have an effect on signifikan to local economic growth, others also the activity support regional development. So that needed a governmental interference especially in grow enterpreneurship in order to exploiting of remittance used for the productive activity, non consumptive. Hereinafter seenly is existing potency, goodness of nature resource, human resource and also resource of brand can be conducted by a strategy in order to exploiting remittance of migrant labor can push local economic growth on a long term and continuously.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HV Social pathology. Social and public welfare |
Divisions: | School of Postgraduate (mixed) > Master Program in Urban and Regional Planning |
ID Code: | 15369 |
Deposited By: | Mr UPT Perpus 2 |
Deposited On: | 30 Jun 2010 08:35 |
Last Modified: | 11 Apr 2015 02:44 |
Repository Staff Only: item control page