Trastotenojo, Moeljono S. (1981) Beberapa Masalah Dan Perspektif Kesehatan Anak Di Indonesia. Documentation. Diponegoro University Press, Semarang.
| PDF - Published Version 5Mb |
Abstract
Orasi Limia ini menyoroti perspektif kesehatan anak yang akan ditinjau sampai kurun waktu tahun 2000. Juga membahas tentang batasan kesehatan anak, dokter anak, masalah kesehatan anak, masalah ketenagaan kesehatan dan hal-hal yang perlu mendapat perhatian menjelang tahun 2000 yaitu tahun yang dikumandangkankan oleh WHO untuk mencapai “Health for all by year 2000.” (HFA,2000) Masalah kesehatan anak mencakup masalah gizi dan pangan, yang meliputi kurang kalori protein (KKP), kurang vitamin A, gondok endemik dan anemi zat besi. Hal ini menyebabkan tingginya morbiditas dan mortalitas pada anak. Sebagai perbandingannya, dibahas masalah kesehatan anak di negara yang sedang berkembang dan negara teknologi maju. Hal yang perlu diperhatikan kesehatan anak yaitu ibu dan anak yang dilaksanakan secara terpadu mulai dari ibu hamil, menyusui dan anak sampai dengan usia 5 tahun. diintegrasikan dengan keluarga berencana dan juga taman kanak-kanak, termasuk tumbuh kembang anak yang meliputi 3 komponen yaitu ; gizi, infeksi dan keluarga berencana. Penelitian yang dilakukan di bagian ilmu kesehatan anak FK UNDIP /UPF RS Dr. Kariadi. Penelitian bersifat klinis dan pediatrik sosial yang dikembangkan sesuai dengan kemajuan ilmu kedokteran / kesehatan dengan peningkatan baik kualitas maupun kuantitas. Penelitian ini bertujuan untuk mengusahakan tumbuh kembang anak yang optimal dan tumbuh kembang anak terutama BALITA, selengkapnya dan menyeluruh menuju tercapainya hakekat pembangunan nasional, yakni pembangunan seluruh masyarakat Indonesia. (ip)
Item Type: | Monograph (Documentation) |
---|---|
Additional Information: | Pidato Pengukuhan Guru Besar |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Faculty of Medicine > Department of Medicine Faculty of Medicine > Department of Medicine |
ID Code: | 153 |
Deposited By: | Mr. Sugeng Priyanto |
Deposited On: | 07 May 2009 15:26 |
Last Modified: | 09 Jul 2009 10:17 |
Repository Staff Only: item control page