STUDI TENTANG FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI RETAILER DALAM MENINGKATKAN HUBUNGAN JANGKA PANJANG YANG BERKELANJUTAN (Studi pada PT. Anugerah Lima Sempurna, Distributor Selai Merek Morin Wilayah Yogyakarta)

Sitompul, Andreas Advent (2006) STUDI TENTANG FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI RETAILER DALAM MENINGKATKAN HUBUNGAN JANGKA PANJANG YANG BERKELANJUTAN (Studi pada PT. Anugerah Lima Sempurna, Distributor Selai Merek Morin Wilayah Yogyakarta). Masters thesis, program Pascasarjana Universitas Diponegoro.

[img]
Preview
PDF - Published Version
463Kb

Abstract

Penelitian ini ditujukan untuk menguji pengaruh persepsi kredibilitas perusahaan, persepsi kredibilitas tenaga penjual dan kualitas layanan terhadap hubungan jangka panjang yang berkelanjutan. Sampel penelitian ini adalah retailer PT. Anugerah Lima Sempurna, sejumlah 219 retail. Structural Equation Modeling (SEM) yang dijalankan dengan perangkat lunak AMOS, digunakan untuk menganalisis data, Hasil analisis menunjukkan bahwa persepsi kredibilitas perusahaan, persepsi kredibilitas tenaga penjual dan kualitas layanan terhadap hubungan jangka panjang yang berkelanjutan. Temuan empiris tersebut mengindikasikan bahwa persepsi kredibilitas perusahaan berpengaruh signifikan terhadap hubungan jangka panjang yang berkelanjutan dengan nilai korelasi sebesar 0,18, persepsi kredibilitas tenaga penjual berpengaruh signifikan terhadap hubungan jangka panjang yang berkelanjutan dengan nilai korelasi sebesar 0,19, dan kualitas layanan berpengaruh signifikan terhadap hubungan jangka panjang yang berkelanjutan dengan nilai korelasi sebesar 0,38. Kata Kunci: persepsi kredibilitas perusahaan, persepsi kredibilitas tenaga penjual, kualitas layanan dan hubungan jangka panjang yang berkelanjutan

Item Type:Thesis (Masters)
Subjects:H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions:School of Postgraduate (mixed) > Master Program in Management
ID Code:15130
Deposited By:Mr UPT Perpus 2
Deposited On:23 Jun 2010 08:28
Last Modified:23 Jun 2010 08:28

Repository Staff Only: item control page