STUDI EKSPERIMEN TENTANG EFEKTIFITAS BERBAGAI KETEBALAN KARET TERHADAP PENURUNAN DERAJAT KEKERUHAN DAN ANGKA KUMAN PADA AIR KALI SAYUNG KABUPATEN DEMAK TAHUN 1995

HARIS, LALU SAHRI (1995) STUDI EKSPERIMEN TENTANG EFEKTIFITAS BERBAGAI KETEBALAN KARET TERHADAP PENURUNAN DERAJAT KEKERUHAN DAN ANGKA KUMAN PADA AIR KALI SAYUNG KABUPATEN DEMAK TAHUN 1995. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF - Published Version
26Kb

Official URL: http://www.fkm.undip.ac.id

Abstract

Penulis melakukan percobaa terhadap air yang berasal dari kali sayung Kabupaten Dati II Demak, dengan maksud untuk mengetahui kemampuan karet busa sebagai media saring dalam menurunkan derajat kekeruhan dan angka kuman. Metode penelitian yang digunakan adalah true eksperimental research. Diman apenulis ingin mengetahui hubungan sebab akibat yaitu dengan cara mengenakan kepada satu / lebih kelompok perlakuan, dan membandingkan hasilnya dengan satu kelompok kontrol yang tidak dikenai kondisi perlakuan. Untuk analisa data dihitung secara statistik yaitu dengan menggunakan analisa varian, uji t dan plinomial ortogonal guna mencari ketabalan karet busa yang paling efektif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa saringan dengan menggunakan karet busa mempunyai kemampuan untuk menurunkan derajat kekeruhan sampai 70,18%. Dan didapat ketebalan yang paling efektif untuk menurunkan kekeruhan dengan kondisi air baku yang ada yaitu 53cm. Sedangkan untuk angka kuman dengan ketabalan saringan yang maksiman dalam penelitian ini yaitu 90cm ternyata hanya mampu menurunkan angka kuman seesar 41,61%. Dari hasil perhitungan diperoleh ketabalan efektif untuk menurunkan angka kuman sebesar 90$% adalah 140 cm. Untuk kesempurnaan penelitian ini perlu diteliti pengaruh ketebalan karet busa terhadap parameter lain, selain derajat kekeruhan dan angka kuman serta perlu juga diteliti kapan karet busa tersebut tidak berfungsi lagi sehingga akan dapat diketahui umur saringan karet busa. Kata Kunci: EFEKTIFITAS BERBAGAI KETEBALAN KARET TERHADAP PENURUNAN DERAJAT KEKERUHAN DAN ANGKA KUMAN PADA AIR KALI SAYUNG

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions:Faculty of Public Health > Department of Public Health
ID Code:13017
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:02 Jun 2010 13:29
Last Modified:02 Jun 2010 13:29

Repository Staff Only: item control page