PENGARUH PEMBERIAN LACTIUM TERHADAP KEBUGARAN PADA MAHASISWA FK UNDIP ANGKATAN 2008 YANG MENGHADAPI UJIAN PRE SEMESTER

Faiqah, Viqa (2009) PENGARUH PEMBERIAN LACTIUM TERHADAP KEBUGARAN PADA MAHASISWA FK UNDIP ANGKATAN 2008 YANG MENGHADAPI UJIAN PRE SEMESTER. Undergraduate thesis, Medical Faculty.

[img]
Preview
PDF
165Kb

Official URL: http://www.fk.undip.ac.id

Abstract

Latar belakang : Stres dapat memicu berbagai macam keadaan salah satunya adalah dapat terjadi keletihan, hal ini akan membawa pengaruh pada fisik dan mental seseorang dan jika keletihan ini melanjut dapat menyebabkan kebugaran seseorang menurun. Misalakan pada mahasiswa kedokteran. Dengan jadwal kuliah dan praktikum yang padat, tugas yang menumpuk, serentetan ujian dengan bahan yang tidak sedikit, dan masih banyak aktivitas kampus lainnya. Hal ini akan sangat memungkinkan untuk terjadinya stres, yang akhirnya dapat membuat kebugaran seseorang mudah menurun, mudah mengalami keletihan, gangguan tidur, kecemasan, sulit konsentrasi apalagi ketika menghadapi hari-hari penuh ujian. Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemberian lactium terhadap kebugaran. Metode : Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental rancangan pre and post test design, dengan menggunakan kuesioner well-being. Jumlah subyek 20 orang yang secara random dibagi menjadi 2 kelompok yaitu kelompok kontrol (n=10) dan kelompok perlakuan (n=10). Pada kelompok kontrol diberi susu biasa 200 ml, sedangkan kelompok perlakuan diberi susu 130 ml yang mengandung 0,15 gram lactium diminum pada malam hari sebelum tidur selama 15 hari. Uji hipotesis yang digunakan adalah X2 . Hasil : Perbedaan bermakna apabila p<0,05 dengan nilai rata-rata skor sebelum perlakuan pada susu berlactium adalah 62,6 + 3,97, susu tidak berlactium 65,4 + 4,67 sedangkan rata-rata setelah perlakuan pada kelompok susu berlactium adalah 69,6 + 3,68 dan susu tidak berlactium 64,0 + 5,53. Didapatkan perbedaan yang bermakna antara kelompok perlakuan dan kelompok kontrol (P=0,016) Kesimpulan : Pemberian susu berlactium dapat meningkatkan derajat kebugaran.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords:lactium, kebugaran, well-being kuesioner
Subjects:R Medicine > R Medicine (General)
Divisions:Faculty of Medicine > Department of Medicine
Faculty of Medicine > Department of Medicine
ID Code:12705
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:01 Jun 2010 11:49
Last Modified:01 Jun 2010 11:49

Repository Staff Only: item control page