KARAKTERISTIK DAN PENGEMBANGAN KAWASAN WISATA DI KABUPATEN BANTAENG PROPINSI SULAWESI SELATAN

A MRAN, A MRAN (2004) KARAKTERISTIK DAN PENGEMBANGAN KAWASAN WISATA DI KABUPATEN BANTAENG PROPINSI SULAWESI SELATAN. Masters thesis, Program Pascasarjana Universitas Diponegoro.

[img]
Preview
PDF - Published Version
3362Kb

Abstract

Development the tourism area, have to be instructed according to potential and characteristic had, so that various potential of inside tourism become interesting attraction without leaving typical values and will assign more value to tourism area. Relate to the mentioned, hence this study aim to know characteristic of existing tourism area in Bantaeng Regency so that can be made as instruction development of tourism. In this study is used by approach with concept of supply and demand to find characteristic of each tourism area in Bantaeng Regency Pursuant to result of analysis determination chosen of tourism area obtained five tourism area that have potential to be developed in Bantaeng Regency. The tourism area is natural bath of Ere'Merasa in Sub-District of Ere'Merasa, Tourism forest of Gunung Loka (Loka Camp) in Sub-District of Ulu Ere, waterfall of Salluang in Sub-District of Bissappu, Beach of Seruni in Sub-District of Bantaeng and Beach of Korongbatu in Sub-District of ParJulcukang. Determination of chosen tourism area relied on assessment criterion of tourism system theory according to Inskeep (1991 : 38-39), which tourism system consist of some component, for example tourism attraction and its activity, accommodation, facility and tourism service, transportation and infrastructure. Characteristic of tourism product (supply) and tourism market (demand) which have been got to some variable analyzed with method of BCG (Boston Consultant Group) to get level growth of product and tourism market at each tourism area, furthermove product characteristic and tourism market analyzed with SWOT so that got development strategy at each tourism area. Result of study finding about growth of tourism product and tourism market at fifth tourism area mentioned using conception BCG analysis is Ere'Merasa tourism area and Beach of Seruni tourism area reside in quadrant I because owning product level and high market tourism, tourism area Loka Camp reside in quadrant II because owning high product tourism whereas low market tourism, Waterfall of Salluang tourism area reside in quadrant III because owning low product tourism while high market tourism and Beach of Korongbatu tourism area reside in quadrant IV because owning product and low market tourism. Result of interview with Regent of Bantaeng and Head Transportation and Tourism Department of Bantaeng Regency also mention that is fifth of tourism area mentioned is development prority of tourism sector in Bantaeng Regency. This matter prove between results of study that yield five chosen tourism area in line with policy of Bantaeng Regency Government which have developed them. Pengembangan suatu kawasan wisata, hams diarahkan sesuai dengan potensi dan karakteristik yang dimiliki sehingga berbagai potensi wisata yang terdapat didalamnya dapat menjadi atraksi yang menarik tanpa meninggalkan nilai-nilai khas dan akan memberikan nilai lebih terhadap kawasan wisata tersebut. Berkaitan dengan hal tersebut, maka studi ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik kawasan wisata yang ada di Kabupaten Bantaeng agar dapat dijadikan sebagai arahan pengembangan pariwisata. Dalam studi ini digunakan pendekatan dengan konsep supply dan demand untuk menemukan karakteristik masing-masing kawasan wisata di Kabupaten Bantaeng. Berdasarkan hasil analisis penentuan kawasan wisata terpilih diperoleh lima kawasan wisata yang berpotensi untuk dikembangkan di Kabupaten Bantaeng. Kawasan wisata tersebut adalah permandian alam Ere'merasa di Kecamatan Ere'merasa, hutan wisata gunung loka (Loka Camp) di Kecamatan Ulu Ere, air terjun Salluang di Kecamatan Bissappu, Pantai Seruni di Kecamatan Bantaeng dan Pantai Korongbatu di Kecamatan Pa'jukukang. Penentuan kawasan wisata terpilih didasarkan pada kriteria penilaian yang didasarkan pada teori sistem pariwisata menurut Inskeep (1991:38-39) yaitu sistem pariwisata terdiri atas beberapa komponen antara lain berupa atraksi wisata dan kegiatannya, akomodasi, fasilitas dan jasa pariwisata, transportasi dan infrastrulctur. Karakteristik produk wisata (supply) dan pasar wisata (demand) yang telah didapatkan melalui beberapa variabel, dianalisis dengan metode BCG (Boston Consultant Group) untuk mendapatkan tingkat perkembangan produk dan pasar wisata pada masing-masing kawasan wisata, selanjutnya karakteristik produk dan pasar wisata dianalisis dengan SWOT agar didapatkan strategi pengembangan pada masing-masing kawasan wisata. Hasil temuan studi tentang perkembangan produk wisata dan pasar wisata pada kelima kawasan wisata tersebut dengan menggunakan analisis konsep BCG adalah kawasan wisata Ere'merasa dan kawasan wisata Pantai Seruni berada pada kuadran I karena memiliki tingkat produk dan pasar wisata yang tinggi, kawasan wisata Loka Camp berada pada kuadran II karena memiliki produk wisata yang tinggi sementara pasar wisata rendah, kawasan wisata Air Terjun Salluang berada pada kuadran III karena memiliki produk wisata yang rendah sedangkan pasar wisata tinggi dan kawasan wisata Pantai Korongbatu berada pada kuadran IV karena memiliki produk dan pasar wisata yang rendah. Hasil wawancara dengan Bupati Bantaeng dan Kepala Dinas Perhubungan dan Pariwisata Kabupaten Bantaeng juga menyebutkan bahwa kelima kawasan wisata tersebut merupakan prioritas pembangunan sektor pariwisata di Kabupaten Bantaeng. Hal ini membuktikan antara temuan studi yang menghasilkan lima kawasan wisata terpilih sejalan dengan kebijakan Pemerintah Kabupaten Bantaeng yang telah mengembangkan lima kawasan wisata tersebut.

Item Type:Thesis (Masters)
Subjects:H Social Sciences > HV Social pathology. Social and public welfare
Divisions:School of Postgraduate (mixed) > Master Program in Urban and Regional Planning
ID Code:12011
Deposited By:Mr UPT Perpus 1
Deposited On:27 May 2010 12:10
Last Modified:27 May 2010 12:10

Repository Staff Only: item control page